Pemkot Jaksel Gelar Pemberantasan Sarang Nyamuk di Tanjung Barat

Jumat, 01 Maret 2019 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 2502

Pemkot Jaksel Gelar Pemberantasan Sarang Nyamuk di Tanjung Barat

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan menggelar kegiatan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) di permukiman warga RT 07/03, Kelurahan Tanjung Barat, Jagakarsa, Jumat (1/2). Kegiatan ini sebagai antisipasi penyebaran virus demam berdarah melalui nyamuk aedes aegypti.

Ada di salah satu kolam ikan warga terdapat jentik nyamuk, ada ikannya jenis lele yang tidak suka jentik nyamuk. Sehingga kita taruh 10 ekor cupang di kolam

Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Isnawa Adji mengatakan, kegiatan ini untuk menekan kasus demam berdarah dengue (DBD) di wilayahnya. Sosialisasi pun harus terus ditingkatkan, agar masyarakat juga waspada terhadap penyebaran DBD.

“Jakarta Selatan sekarang angka DBD sudah turun. Siklus kehidupan nyamuk dipengaruhi oleh kelembaban udara, jadi ini pengaruh pada perkembangbiakan jentik nyamuk,” ujarnya, Jumat (1/3).

Camat Jagakarsa Mundari menambahkan, dalam kegiatan ini, ada 50 rumah yang telah diperiksa oleh petugas gabungan bersama Jumantik. Penempatan ikan pemakan jentik pun dilakukan agar lebih maksimal.

“Ada di salah satu kolam ikan warga terdapat jentik nyamuk, ada ikannya jenis lele yang tidak suka jentik nyamuk. Sehingga kita taruh 10 ekor cupang di kolam," tandasnya.

BERITA TERKAIT
HPSN 2019, Dinas LH Gelar Serangkaian Kegiatan di Rawajati

Dinas LH Peringati HPSN 2019 di Rawajati

Minggu, 24 Februari 2019 2677

 Kelurahan Cikini Terus Gencarkan Kegiatan PSN

PSN di Kelurahan Cikini Digencarkan

Jumat, 15 Februari 2019 3403

 Wakil Wali Kota Minta PSN di Kelapa Gading Digencarkan

Wakil Wali Kota Minta PSN di Kelapa Gading Digencarkan

Jumat, 01 Februari 2019 2259

BERITA POPULER
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino memberi keterangan pers setelah Rapimgab

Wibi Berharap Pansus Hasilkan Perda yang Jadi Kebanggaan Jakarta

Jumat, 17 Oktober 2025 870

Personel Gabungan Bersihkan Tumpukan Sampah di Rawa Terate

Personel Gabungan Grebek Sampah di Rawa Terate

Kamis, 16 Oktober 2025 913

Gubernur  Pramono meresmikan pos pemadam kebakaran di Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan

Dibangun Tanpa APBD, Pos Damkar di Kebayoran Lama Utara Diresmikan

Senin, 13 Oktober 2025 1304

Uji coba wisata malam Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Sabtu (11/10)

Wisata Malam TMR Diminati Masyarakat

Senin, 13 Oktober 2025 1272

Jakarta Peringkat 18 Kota Paling Bahagia Dunia

Begini Respons Pramono Terkait Jakarta Masuk 20 Kota Paling Bahagia di Dunia

Senin, 13 Oktober 2025 1243

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks