100 PKL Kota Tua Ditertibkan

Minggu, 19 April 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Agustian Anas 5382

100 PKL Kota Tua Ditertibkan

(Foto: Devi Lusianawati)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat kembali menertibkan pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Kota Tua, Tamansari, Jakarta Barat. Sebanyak 100 pedagang di kawasan itu kehilangan lapak dan gerobak yang mereka gunakan untuk berjualan.

Ada sekitar 100 gerobak dan lapak PKL yang kami tertibkan

Penertiban yang berlangsung Sabtu (18/4) malam hingga Minggu (19/4) dini hari tadi berjalan lancar. Sebanyak 100 personel Satpol PP, TNI, dan Polri dikerahkan dalam penertiban tersebut. Lapak dan gerobak pedagang yang dibongkar petugas langsung diangkut menggunakan truk.

Camat Tamansari, Paris Limbong mengatakan, penertiban lapak dan gerobak PKL ini dimaksudkan untuk menjadikan kawasan Kota Tua tertib, aman, dan nyaman. Terlebih, Kota Tua sudah  dicanangkan Pemprov DKI Jakarta sebagai salah satu warisan budaya dunia (World Heritage).

"Ada sekitar 100 gerobak dan lapak PKL yang kami tertibkan," ujar Paris Limbong, Minggu (19/4).

Pihaknya, kata Paris Limbong, akan berkoordinasi dengan TNI dan Polri untuk mengantisipasi pedagang kembali berjualan di lokasi tersebut.

"Kami akan bekerjasama dengan TNI dan Polri untuk menertibkan PKL dan parkir liar di sekitar kawasan Kota Tua," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
Kota Tua Kembali Sembraut PKL

Kawasan Kota Tua Kembali Marak PKL

Minggu, 15 Maret 2015 5921

PKL, Lalin dan Hunian Jadi Konsentrasi Program 5 Tertib di Jakbar

Jakbar Fokuskan Program 5 Tertib

Selasa, 07 April 2015 4469

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1170

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1055

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1551

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 840

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 508

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks