JSC Dapat Kunjungan Mahasiswa dari Berbagai Kampus

Rabu, 20 April 2022 Reporter: Yudha Peta Ogara Editor: Erikyanri Maulana 1611

JSC Terima Kunjungan 22 Mahasiswa dari Berbagai Kampus

(Foto: Yudha Peta Ogara)

Jakarta Smart City (JSC) mendapat kunjungan 22 mahasiswa dari berbagai kampus terkemuka. Kedatangan para mahasiswa ini untuk mengetahui dan mempelajari berbagai layanan JSC, khususnya tentang aplikasi Jakarta Kini (JAKI).

Kami dalam setiap pembuatan analisa benar-benar ketat

Pertemuan tersebut juga membahas isu-isu terkini soal Jakarta, salah satunya tentang penurunan muka tanah di Jakarta.

"Isu penurunan tanah, sumber air di data banyak, apakah PAM, apakah sumur bor. Dari data tersebut bisa dianalisis. Ada korelasinya antara sumur bor dan penurunan tanah," ujar Kepala Satuan Pelaksana Komunikasi dan Pemasaran JSC, Rika Zikriyyah, Rabu (20/4).

Tak hanya itu, para mahasiswa juga memberikan saran dan sejumlah pertanyaan. Antara lain menyarankan agar JAKI juga mengembangkan layanan sampai ke bidang pendidikan, misalnya menyediakan informasi tempat kuliah. JAKI diharapkan dapat menjadi platform bagi mahasiswa dan para pembaca buku.

Rika menjelaskan, pengembangan terus dilakukan. Pihaknya juga terus membangun kerja sama dengan pihak lain agar JSC terus berkembang.

"Mengenai keamanan, kami ada semacam perjanjian kerja sama. Agar apa yang diberikan kami keep. Data itu kan krusial. Kami dalam setiap pembuatan analisa benar-benar ketat sedemikian rupa. Contohnya JakLapor itu bisa menutup data pelapor. Itu salah satu contoh keamanan bagi pelapor," ungkapnya.

Sekadar diketahui, para mahasiswa yang mengunjungi JSC Lab antara lain berasal dari Universitas Indonesia (UI), Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta, dan Universitas Padjajaran (Unpad).

BERITA TERKAIT
Aplikasi JAKI Raih Penghargaan Digital Innovation Award 2022

Aplikasi JAKI Raih Penghargaan Digital Innovation Award 2022

Jumat, 01 April 2022 7178

Jakarta Kembali Terpilih Jadi Nominasi Dalam Ajang IDC Awards 2022

Jakarta Kembali Terpilih Jadi Nominasi Dalam Ajang IDC Awards 2022

Rabu, 30 Maret 2022 3014

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2852

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1145

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1034

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1531

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 832

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks