Pengurasan Saluran di Palmerah Selatan Capai 20 Persen

Senin, 18 April 2022 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Budhy Tristanto 1618

40 Meter Saluran di Jalan Palmerah Selatan Telah Dikuras

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Pengurasan saluran di Jalan Palmerah Selatan RT 004 RW 01 Kelurahan Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat, yang dilakukan sejak 15 April lalu, saat ini progresnya sudah mencapai 20 persen.

Ditargetkan pekerjaan selesai selama 20 hari

Kasatpel SDA Kecamatan Tanah Abang, Eli Menawan Sari mengatakan, saluran yang dikuras memiliki panjang 150 meter dengan lebar  dan tinggi 100 sentimeter.

"Dari panjang 150 meter, yang sudah dikuras saat ini 40 meter atau sekitar 20 persen progresnya," kata Eli,  Senin (18/4).

Menurut Eli, pengurasan saluran ini dilakukan karena ketebalan lumpurnya sudah mencapai 30 sentimeter. Sehingga daya tampung debit airnya berkurang dan dikhawatirkan dapat memicu terjadinya genangan.

"Kami kerahkan sembilan personel untuk lakukan pengurasan. Ditargetkan pekerjaan selesai selama 20 hari," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Dua Saluran Drainase Dibangun di Pulau Harapan

Dua Saluran Drainase Dibangun di Pulau Harapan

Kamis, 14 April 2022 3776

Pengurasan Saluran Bekasi Raya Capai 75 Persen

Pengurasan Saluran di Jalan Bekasi Raya Dikebut

Rabu, 13 April 2022 2499

Normalisasi di Jalan Kebon Kacang 31 Telah Rampung

Saluran Mikro Jalan Kebon Kacang 31 Sudah Dinormalisasi

Senin, 04 April 2022 3487

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1189

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1071

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1571

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 846

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 562

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks