Jalan Berlubang di Kebon Jati Diperbaiki

Jumat, 25 Maret 2022 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 3427

Jalan Berlubang di Jalan Kebon Jati Diperbaiki

(Foto: Anita Karyati)

Satuan Pelaksana Bina Marga Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (25/3), melakukan perawatan jalan dengan menambal jalan-jalan berlubang di sepanjang Jalan Kebon Jati, Kampung Bali.

Kita kerahkan satu unit baby roller dan delapan personel

Kasatpel Bina Marga Kecamatan Menteng, Dindin Kusnadi mengatakan, ada enam titik jalan berlubang yang ditambal. Volume jalan lubang yang ditambal bervariasi antara 40x40 sentimeter hingga 1,7x1 meter.  

"Enam titik yang berada di tepi jalan ini sudah kami perbaiki. Jalan berlubang ini akibat dari faktor hujan serta intensitas kendaraan yang sangat padat," tuturnya.

Menurutnya, untuk penambalan jalan tersebut digunakan aspal dingin (coldmix) agar cepat kering dan bisa langsung digunakan. Coldmix yang dihabiskan kurang lebih empat hingga lima karung.

"Untuk pengerjaan jalan berlubang ini, kita kerahkan satu unit baby roller dan delapan personel" tandasnya.

Perbaikan jalan ini direspon positif positif warga yang biasa melintas. Salah satunya, Andi (51). Dia menyatakan, dengan ditambalnya jalan berlubang ini, dirinya merasa lebih nyaman dan aman.  

"Selain terlihat rapi, pengendara yang melintas juga merasa aman karena tidak takut jatuh," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
6 Titik Lubang di Jl Syech Nawawi Al-Bantani Diperbaiki

Enam Titik Lubang di Jalan Syech Nawawi Al-Bantani Diperbaiki

Rabu, 09 Maret 2022 2508

2.166 Titik Jalan Berlubang di Kelapa Gading Diperbaiki

2.166 Titik Jalan Berlubang di Kelapa Gading Telah Diperbaiki

Sabtu, 19 Maret 2022 1756

Lima Titik Jalan Berlubang di Sawah Besar Diperbaiki

Lima Titik Jalan Berlubang di Sawah Besar Diperbaiki

Kamis, 03 Maret 2022 4457

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1199

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1078

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1578

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 578

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 846

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks