Pelatihan Wirausaha Baru Diadakan di RPTRA Nyiur Melambai

Jumat, 18 Maret 2022 Reporter: Suparni Editor: Erikyanri Maulana 1087

Pelatihan Wirausaha Baru Digelar di RPTRA Nyiur Melambai

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Sudin PPKUKM) Kepulauan Seribu mengelar pelatihan kewirausahaan bagi warga Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Harapannya, ilmu yang didapat bisa dipraktikkan

Kepala Sudin PPKUKM Kepulauan Seribu, Bangun Richard mengatakan, pelatihan diikuti 25 warga yang merupakan anggota baru Jakpreneur. Pelatihan berlangsung di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Nyiur Melambai, Kelurahan Pulau Kelapa, dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes).

"Peserta akan mendapatkan pelatihan mengolah ikan dan daging menjadi makanan kemasan yang siap santap," ujar Bangun, Jumat  (18/3).

Pihaknya berharap, melalui pelatihan di tiap kelurahan ini, akan muncul Jakpreneur baru yang secara mandiri dapat tumbuh kembang minimal dapat membantu perekonomian keluarga.

"Harapannya, ilmu yang didapat bisa dipraktikkan menjadi jenis usaha baru yang inovatif," tambahnya.

Lurah Pulau Kelapa, Irfan Damanhuri yang turut hadir dalam pembukaan kegiatan menambahkan, pihaknya mengapresiasi kegiatan pelatihan. Pihaknya berharap pelatihan ini bisa menambah motivasi dan inovasi para peserta dalam mengembangkan usahanya.

"Harapan utamanya semoga dapat menambah penghasilan dan perekonomian keluarga serta bisa menciptakan lapangan kerja baru," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 25 Warga Pulau Harapan Ikut Pelatihan Kewirausahaan

25 Warga Pulau Harapan Ikuti Pelatihan Kewirausahaan

Rabu, 16 Maret 2022 2146

 106 Anggota Jakpreneur Milenial Ikut Bimtek Teknologi Olahan Kopi

106 Anggota Jakpreneur Milenial Ikut Bimtek Teknologi Olahan Kopi

Rabu, 16 Maret 2022 2111

50 Pelaku UKM/IKM Ikuti Pelatihan di RPTRA Menteng Asri

50 Pelaku UKM/IKM Ikuti Pelatihan di RPTRA Menteng Asri

Rabu, 26 Januari 2022 1730

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 665

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1269

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1145

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1659

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 471

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks