Musrenbang Kelurahan Cipayung Prioritaskan Pembuatan Saluran Air

Rabu, 02 Februari 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2007

Pembuatan Saluran Air Jl Budi Murni Jadi Prioritas Usulan Musrenbang Kelurahan Cipayung

(Foto: Nurito)

Pembuatan saluran air di Jalan Budi Murni, menjadi salah satu usulan prioritas dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Cipayung, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (2/2).

Untuk mengatasi masalah genangan saat musim hujan

Lurah Cipayung, Yulian Fathiniah mengatakan, pembuatan saluran air sepanjang 50 meter di Jl Budi Murni menjadi skala prioritas karena di lokasi tersebut selama ini memang tidak ada saluran air. Selain itu, warga juga mengusulkan pelebaran saluran air di wilayah RW 01 Jl Ali Raya sepanjang 80 meter. Karena kondisi eksisting saluran air sangat sempit hanya sekitar 20 sentimeter.

"Permohonan pembuatan saluran air menjadi skala prioritas usulan warga dalam Musrenbang, karena ini untuk mengatasi masalah genangan saat musim hujan," kata Yulian.

Selain saluran air, lanjut Yulian, warga juga mengusulkan pemasangan empat titik speed trap atau marka kejut di Jl Bambu Hitam, karena arus lalu lintas di jalan tersebut cukup padat setiap harinya. Apalagi, banyak sepeda motor melaju kencang.

Dia mengungkapkan, dalam Musrenbang ini total ada 100 usulan yang dibahas dengan estimasi anggaran sekitar Rp 30 miliar. Dari 100 usulan warga yang tersebar di delapan RW itu, 77 di antaranya merupakan usulan fisik. Kemudian, usulan non-fisik ada tujuh usulan dan barang 16 usulan.

BERITA TERKAIT
103 Usulan Dibahas Musrenbang Kelurahan Kalibaru

103 Usulan Dibahas dalam Musrenbang Kelurahan Kalibaru

Senin, 31 Januari 2022 2669

Perbaikan Saluran Air Jl Mawar Jadi Skala Prioritas Musrenbang Ciracas

Perbaikan Saluran Air Jl Mawar Jadi Skala Prioritas Musrenbang Kelurahan Ciracas

Jumat, 28 Januari 2022 2304

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1259

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1136

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1650

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 442

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1487

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks