240.000 Warga Kebayoran Lama Sudah Divaksin COVID

Senin, 29 November 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 2170

Vaksinasi Kecamatan Kebayoran Lama Capai 82 Persen

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Hingga 26 November 2021, tercatat sudah 240.000 atau sekitar 82 persen dari total 266.000 warga sasaran di Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, telah disuntik vaksin COVID-19 dosis pertama.

Kami yakin target 80 persen dapat tercapai

Camat Kebayoran Lama, Iwan Santoso mengatakan, dengan capaian ini berarti masih ada sekitar 26.000 warga yang belum divaksin. Mereka tersebar di enam kelurahan. Yaitu, Kelurahan Pondok Pinang, Kebayoran Lama Selatan, Kebayoran Lama Utara, Grogol Selatan, Grogol Utara dan Cipulir.

Dari enam kelurahan di wilayahnya, lanjut Iwan, hanya Kelurahan Cipulir yang capaian vaksinasinya masih 79,56 persen. Sedangkan Kelurahan Pondok Pinang, Kebayoran Lama Selatan, Kebayoran Lama Utara, Grogol Selatan dan Grogol Utara, rata-rata vaksinasinya sudah mencapai 82 persen.  

"Kami terus gencar melakukan vaksinasi agar target semua kelurahan mencapai 80 persen dapat tercapai," tukasnya, Senin (29/11).  

Menurut Iwan, 240.000 warga yang sudah divaksin ini dari merupakan hasil giat vaksinasi statis di puskesmas dan kantor kelurahan, serta puskesmas kecamatan dan RSUD Kebayoran Lama. Serta layanan vaksinasi dinamis hasil kolaborasi dengan berbagai pihak, seperti TNI-Polri dan instansi swasta termasuk salah satunya kolaborasi dengan link net selama lima hari di Gedung Lemis.

"Kami yakin target 80 persen dapat tercapai demi terciptanya herd immunity di masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
covid_update_27NOV2021

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta peer 27 November 2021

Sabtu, 27 November 2021 2885

 32 Warga Sasaran Ikut Vaksin COVID-19 di Kampung Kali Gendong Kelurahan Rorotan

Vaksinasi Masih Digencarkan di Kelurahan Rorotan

Jumat, 29 Oktober 2021 2748

Walkot Jakbar Resmikan Sentra Vaksinasi di RW 04 Semanan

Serbuan Vaksin di RW 04 Semanan Siapkan 500 Kuota

Jumat, 15 Oktober 2021 1034

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469139

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308375

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284426

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261071

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196682

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik