92.317 Titik Tali Air di Jakarta Dibersihkan

Jumat, 15 Oktober 2021 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 1787

Satgas Bina Marga Bersihkan 92.317 Titik Tali Air di Jakarta

(Foto: doc)

Dinas Bina Marga DKI Jakarta mengerahkan petugasnya yang dikenal Satgas Pasukan Kuning untuk membersihkan tali-tali air di seluruh ruas jalan di Jakarta. Berdasarkan data yang diperoleh, ada sebanyak 92.317 titik tali air yang dibersihkan. Puluhan ribu titik tali air tersebut tersebar di 1.450 ruas jalan.

Petugas juga terus memperbaiki tali air yang kondisinya perlu diperbaiki

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho merinci, tali air di 92.221 titik dalam kondisi baik, sedangkan tali air 96 titik lainnya perlu perbaikan.

"Seluruh satgas kita kerahkan untuk melakukan pembersihan tali air di 92.317 titik tali air. Petugas juga terus memperbaiki tali air yang kondisinya perlu diperbaiki," ujar Hari, Jumat (15/10).

Hari menjelaskan, genangan di jalan diakibatkan air yang tersumbat masuk ke saluran air atau drainase melalui tali-tali air. Maka itu, selain dibersihkan sejumlah tali air di wilayah rawan genangan juga diperbesar mulut airnya dengan membuat storm inlet.

"Bagi ruas jalan atau daerah yang sering tergenang tali air kita perbesar dengan membuat storm inlet, sehingga air yang menggenangi jalan dapat langsung mengalir ke saluran sehingga tidak ada antrean air yang mengakibatkan genangan di ruas jalan," tandas Hari.

BERITA TERKAIT
Ribuan Personel dan Armada Dinas Lingkungan Hidup Siap Antisipasi Dampak Musim Hujan

Ribuan Personel dan Armada Dinas LH Siap Antisipasi Dampak Musim Hujan

Kamis, 14 Oktober 2021 1491

Gubernur Anies Harapkan Kolaborasi Jadi Kunci Dalam Upaya Antisipasi Musim Hujan di Jakarta

Gubernur Anies Harapkan Kolaborasi Jadi Kunci Dalam Upaya Antisipasi Musim Hujan di Jakarta

Rabu, 13 Oktober 2021 2584

Sudin LH Jakpus Siapkan 200 Armada Untuk Penanganan Banjir 2

Hadapi Musim Hujan, 200 Armada Pengangkut Sampah Disiagakan di Jakpus

Jumat, 08 Oktober 2021 1535

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1173

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1058

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1554

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 842

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1412

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks