Pembuatan Sumur Resapan di Jakpus Terus Dikebut

Senin, 11 Oktober 2021 Reporter: Anita Karyati Editor: Erikyanri Maulana 3591

walikota_jakpus_dhany_sukma_2021

(Foto: Anita Karyati)

Pembuatan sumur resapan di Jakarta Pusat terus dikebut. Setidaknya ada sekitar 5.000 titik sumur resapan yang harus dibuat dalam upaya program penanggulangan banjir.

Saya ingin pembuatan sumur resapan untuk segera diselesaikan

Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengatakan, saat ini pembuatan sumur resapan di wilayahnya masih dalam proses pengerjaan oleh pihak terkait. Ditargetkan pengerjaannya rampung pada akhir tahun 2021.

"Saya selalu mengingatkan kepada setiap unit kerja di masing-masing wilayah untuk fokus pada titik rawan genangan dan banjir. Saya ingin pembuatan sumur resapan untuk segera diselesaikan, meskipun saat ini masih 60 hingga 70 persen," ujar Dhany, Senin (11/10).

Ia mengungkapkan, setiap minggunya selalu memonitor warga yang kerja bakti sekaligus melihat progress pengerjaan sumur resapan dan kondisi pompa air. Saat ini kondisi pompa air seperti di Kelurahan Gunung Sahari Selatan sudah dilakukan perbaikan dan sudah siap digunakan saat dibutuhkan.

"Yang harus diperbaiki dalam penanganan banjir yaitu percepatan pembuatan sumur resapan. Untuk pembuatan di Gunung Sahari Selatan saya menemukan ada kendala karena banyak kabel utilitas yang mengganggu pekerjaan. Lalu di Menteng tepatnya Kelurahan Pegangsaan pembuatan sumur resapannya juga bekerja sama dengan pihak RS Cipto Mangunkusumo dalam rangka penataan saluran air menuju kali ciliwung," jelasnya.

Camat Menteng, Eddy Suryaman mengatakan, di wilayahnya terdapat 36 titik lokasi yang tersebar di lima kelurahan dengan total 93 sumur resapan. Untuk 36 titik lokasi ini dibuat oleh Sudin SDA Jakarta Pusat.

"Ada juga 20 titik lokasi lainnya yang sedang dibangun oleh pihak swasta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakbar Bikin 300 Titik Vertical Drainase di Lahan BPP Kembangan

Pemkot Jakbar Bikin 300 Titik Vertikal Drainase

Rabu, 17 April 2019 1721

Tim Gabungan Tinjau Lokasi Pembangunan Saluran Phb Jl I Gusti Ngurah Rai

Tim Gabungan Tinjau Lokasi Pembangunan Saluran Jl I Gusti Ngurah Rai

Kamis, 23 September 2021 1446

Pembangunan Saluran Air di Jl Ksatriaan 8 Kebon Manggis Capai 70 Persen

Pembangunan Saluran Air di Jl Ksatriaan 8 Kebon Manggis Capai 70 Persen

Jumat, 01 Oktober 2021 1622

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1220

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1098

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1603

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 603

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 851

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks