Horee...Dana KJP Plus Tahap Pertama Sudah Cair

Selasa, 14 September 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 4844

Dana KJP Plus Tahap Pertama Bisa Dicairkan

(Foto: Nurito)

Kabar gembira bagi warga Ibu Kota pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP). Mulai hari ini, Selasa (14/9), Pemprov DKI melalui Dinas Pendidikan DKI Jakarta mengucurkan dana KJP plus tahap pertama.

Total siswa penerima dana KJP Plus pertama tahun 2021 ini sebanyak 859.468 siswa

Kepala UPT Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP) Dinas Pendidikan DKI, Waluyo mengatakan, pencairan dana KJP plus tahap pertama ini dilakukan secara bertahap dan nilainya pun bervariasi, tergantung jenjang pendidikan. Besaran dana yang diterima bagi siswa SD/SDLB/MI sebesar Rp 250 ribu. Kemudian SMP/SMPLB/MTs/PKBM Rp 300 ribu. Sedangkan pelajar SMA/SMALB/MA sebesar Rp 420 ribu dan SMK Rp 450 ribu.

"Total siswa penerima dana KJP Plus pertama tahun 2021 ini sebanyak 859.468 siswa. Mereka berasal dari sekolah negeri dan swasta. Adapun nilai dana yang dikucurkan sebesar Rp 264.757.140.000," kata Waluyo, Selasa (14/9).

Menurutnya, dari total Rp 264.757.140.000 ini rinciannya adalah, untuk jenjang pendidikan SD/Sederajat Rp108.443.250.000. Kemudian SMP/Sederajat Rp 67.372.200.000 dan jenjang SMA/Sederajat adalah Rp 88.941.690.000.

Dia berharap, dana tersebut dapat digunakan semestinya oleh orangtua murid untuk membeli peralatan atau perlengkapan sekolah. Bukan untuk membeli sesuatu yang tidak ada kaitannya dengan kebutuhan sekolah anaknya.

BERITA TERKAIT
Usai Divaksin, Ratusan Pelajar Pemegang KJP Terima Bansos

Usai Divaksin, Ratusan Pelajar Pemegang KJP Terima Bansos dari CSR

Kamis, 05 Agustus 2021 1639

Pemprov DKI Prioritaskan Alokasi Anggaran Refocusing untuk Percepatan Penanganan Pandemi Covid-19

Pemprov DKI Prioritaskan Alokasi Anggaran Refocusing untuk Percepatan Penanganan COVID-19

Kamis, 02 September 2021 2115

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2351

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1048

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1629

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1481

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1172

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks