KWT Hijau Daun Panen 20 Kilogram Sayuran di Kolong Tol Tanjung Priok

Selasa, 31 Agustus 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2830

KWT Hijau Daun RW 09 Warakas Panen 20 Kg Sayuran

(Foto: Suparni)

Sebanyak 20 kilogram sayuran berhasil dipanen Kelompok Wanita Tani (KWT) Hijau Daun di RW 09, Kelurahan Warakas, dari pengembangan urban farming (pertanian perkotaan) memanfaatkan lahan di kawasan kolong Tol Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Memanfaatkan lahan tidak produktif

Kepala Satuan Pelaksana Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kecamatan Tanjung Priok, Suparmi mengatakan, sebanyak 20 kilogram sayuran yang dipanen terdiri dari, kangkung, bayam hijau, bayam batik, pakcoy, sawi, cesim dan pagoda.

"Sayuran yang dipanen hari ini merupakan hasil tanam sekitar tiga pekan lalu. Hasil penen ini sebagian kita bagikan kepada warga yang membutuhkan dan sisanya dijual untuk membeli kebutuhan tanam seperti, nutrisi dan vitamin tanaman," ujarnya, Selasa (31/8).

Ia menambahkan, selain beragam jenis sayuran, di area tanam tersebut juga dibudidayakan tanaman buah, tanaman hias dan tanaman obat keluarga (Toga). Kami juga membuat kolam ikan hias dan kolam ikan lele yang masih dalam proses pembesaran.

"Kami berharap warga sekitar juga bisa memanfaatkan lahan-lahan yang tidak produktif menjadi produktif. Terutama, untuk pemenuhan gizi dan sayuran bagi keluarga dalam rangka membantu pemerintah menurunkan angka stunting," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 RPTRA Anggrek Bintaro Panen 9,5 Kilogram Kangkung

RPTRA Anggrek Bintaro Panen 9,5 Kilogram Kangkung

Minggu, 22 Agustus 2021 1811

TP PKK Jakpus Panen Sayur dan Perikanan

TP PKK Jakpus Panen Sayur dan Ikan Lele

Jumat, 20 Agustus 2021 1449

Panen Bersama Secara Virtual Peringatan HUT RI ke-76 TP PKK Kepulauan Seribu Diikuti Lima Lokasi Urb

Rita Susanti Junaedi Pimpin Panen Serentak di Kepulauan Seribu

Jumat, 20 Agustus 2021 1808

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2549

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1184

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1013

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 596

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 666

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks