395 Warga Divaksin di Lenteng Agung

Sabtu, 28 Agustus 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1391

 395 Warga Disuntik Vaksin Di Lenteng Agung

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 395 warga mendapat layanan vaksinasi dosis pertama dan kedua di dua sentra vaksinasi yang digelar Kelurahan Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu (28/8).

Dengan semakin banyaknya warga yang divaksin, maka akan tercipta herd immunity di masyarakat

Lurah Lenteng Agung, Bayu Pasca Sungkono mengatakan, dua sentra vaksinasi hari ini digelar di SMPN 242 Jalan Subur RT 09/08 dan SDN 09, Jalan Joe RT 01/06. Layanan vaksinasi di SMPN 242 digelar hasil kolaborasi Pemprov DKI dengan Kodim 0504 dan Koramil Jagakarsa. Sedangkan di SDN 09 dilaksanakan oleh nakes Puskesmas kelurahan.

"Dari dua sentra vaksinasi tercatat ada 405 warga yang hadir. Dari jumlah itu, 395 warga berhasil divaksin dosis pertama dan kedua," tuturnya.

Untuk vaksinasi di SMPN 242, ungkap Bayu, dari 86 warga yang mendaftar disuntik vaksin sebanyak 81 orang. Rinciannya, 61 vaksin dosis kedua dengan vaksin jenis Sinovac dan 17 orang mendapat dosis pertama dengan jenis vaksin Astra Zeneca. Kemudian tiga orang mendapat dosis kedua dengan vaksin Astra Zeneca. Sementara, lima ditunda karena alasan kesehatan.

Sedangkan di SDN 09 dari 319 warga yang mendaftar, disuntik vaksin 314 orang. Rinciannya, 214 vaksin dosis kedua Sinovac, 99 vaksin pertama Astra Zeneca dan satu orang vaksin kedua Astra Zeneca. Sementara, lima warga ditunda vaksin.

"Dengan semakin banyaknya warga yang divaksin, maka akan tercipta herd immunity di masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 500 Warga Divaksin di GKJ Gandaria

Serbuan Vaksin di GKJ Gandaria Layani 500 Warga

Sabtu, 28 Agustus 2021 1619

Ratusan Warga Ikut Vaksin di Terowongan Kendal

Ratusan Warga Antusias Ikutan Vaksin di Terowongan Kendal

Jumat, 27 Agustus 2021 1696

Capaian Vaksinasi Pelajar di Wilayah 2 Jakarta Utara Mencapai 94,33 Persen

Vaksinasi Pelajar di Tiga Kecamatan Ini Capai 94,33 Persen

Jumat, 27 Agustus 2021 1009

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1308

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 862

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1355

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1740

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 753

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks