Sudin Perhubungan Jakut Putar Balik Ratusan Kendaraan di Lokasi Penyekatan

Selasa, 06 Juli 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1385

Sudin Perhubungan Jakut Putar Balik Ratusan Kendaraan di Lokasi Penyekatan

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara melakukan tindakan tegas dengan memutarbalikkan ratusan kendaraan di lokasi penyekatan dalam masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Menahan diri untuk tetap di rumah

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara, Harlem Simanjuntak merinci, pada 5 Juli 2021 terdapat 66 kendaraan roda empat dan 377 kendaraan roda dua yang diputar balik di lokasi penyekatan Jalan Kapuk Kamal Raya.

"Untuk hari ini hingga pukul 14.00 ada 35 kendaraan roda empat dan 98 kendaraan roda dua yang diputar balik," ujarnya, Selasa (6/7).

Harlem menjelaskan, optimalisasi pembatasan dan pengendalian mobilitas dalam upaya pencegahan penyebaran COVID-19 juga dilakukan di kawasan Jalan Benyamin Suaeb, Jalan Gunung Sahari, Jalan Raya Cilincing, Jalan Boulevard Raya, Jalan Perintis Kemerdekaan dan Jalan Danau Sunter Selatan.

"Untuk lokasi penyekatan serta pembatasan dan pengendalian mobilitas kami mengerahkan 54 personel. Jumlah petugas ini bersifat dinamis disesuaikan dengan kondisi di lapangan," terangnya.

Harlem meminta masyarakat untuk mematuhi kebijakan PPKM Darurat, terutama dengan mengurangi mobilitas agar penanganan pandemi COVID-19 bisa semakin optimal.

"Kita ingin pandemi ini segera berakhir. Beberapa hari terakhir kasus COVID-19 di Jakarta masih menunjukkan tren meningkat, jangan sampai kita atau keluarga terpapar COVID-19 karena tidak bisa menahan diri untuk tetap di rumah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
97 Kendaraan Diputar Balik di TIga Lokasi Penyekatan di Jaktim

97 Kendaraan Diputar Balik di Tiga Lokasi Penyekatan di Jaktim

Selasa, 18 Mei 2021 1869

30 Personel Satpol PP Jaksel Bantu Penyekatan di Daerah Perbatasan

30 Personel Satpol PP Jaksel Bantu Penyekatan di Daerah Perbatasan

Selasa, 06 Juli 2021 1237

 16 Anggota Sudinhub Jaktim Diperbantukan Lakukan Pengendalian PPKM

Belasan Personel Sudin Perhubungan Jaktim Bantu Pengawasan Optimalisasi PPKM Mikro

Selasa, 29 Juni 2021 1265

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2850

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1145

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1034

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1529

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 831

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks