Empat Rumah Pendatang di Kebagusan Ditempel Stiker

Rabu, 19 Mei 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1794

Empat Rumah Warga Ditempel Stiker di Kebagusan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Jajaran tiga pilar Kelurahan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dibantu pengurus RT dan RW menempelkan stiker pada empat rumah warga yang baru balik ke Ibu Kota usai melakukan perjalanan mudik Idulfitri.  

Belum lapor ke satgas COVID RW dan pengurus RT saat tiba dari kampung halaman

Sekretaris Kelurahan Kebagusan, Mohammad Yohan mengatakan, penempelan stiker ini merupakan salah satu bentuk pengawasan dan pendataan terhadap warga yang baru datang dari luar kota.  Empat rumah warga yang ditempel stiker ini tersebar di wilayah RT 11/ 04 dua rumah, dan masing-masing satu rumah di RT 6/08 dan RT 6/07.

"Rumah warga itu ditempel stiker, karena pemiliknya belum lapor ke satgas RW dan pengurus RT saat tiba dari kampung halaman," kata Yohan, Rabu (19/5).

Dijelaskan Yohan, pihaknya bersama pengurus RT dan RW telah meminta warga yang baru tiba dari kampung halaman itu untuk segera melakukan tes antigen di Puskesmas kelurahan atau kantor Polsek Pasar Minggu.

"Pendataan dan pengawasan kami lakukan sebagai salah satu upaya menekan penyebaran COVID-19," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wali Kota Jakut Monitoring Arus Balik Pasca Idulfitri di RW 10 Sunter Jaya

Wali Kota Jakut Monitoring Arus Balik Lebaran di Sunter Jaya

Selasa, 18 Mei 2021 1633

Monitoring Arus Balik, 42 Hunian Warga di Kuningan Timur Dipasang Stiker

Monitoring Arus Balik, 42 Hunian Warga di Kuningan Timur Dipasang Stiker

Minggu, 16 Mei 2021 1938

Kelurahan Selong dan Warga Sosialisakan PPKM Mikro

Kelurahan Selong Sosialisasikan Prokes ke Warga

Jumat, 26 Februari 2021 2796

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1153

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1045

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1540

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 834

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 486

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks