16 Pejabat Eselon III dan IV Pemkab Kepulauan Seribu Dilantik

Kamis, 01 April 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2821

16 Pejabat Eselon III dan IV Pemkab Kepulauan Seribu Dilantik

(Foto: Suparni)

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi atas nama Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan melantik 16 pejabat Eselon III dan IV yang merupakan administrator maupun pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu.

Menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya 

Junaedi mengatakan, jabatan yang diemban merupakan amanah yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

"Saya mengucapkan selamat bekerja dan berharap semua dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya sesuai tanggung jawab yang diberikan," ujarnya, Kamis (1/4).

Junaedi meminta, para pejabat yang baru dilantik untuk lebih kreatif dan mampu berinovasi, terutama kaitannya dengan memberikan layanan terbaik kepada warga.

"Mari bersama-sama kita majukan kepulauan seribu dan lebih menyejahterakan warganya," tandasnya.

Untuk diketahui, tiga pejabat administrator  yang baru dilantik masing-masing yakni, Bangun Richard sebagai Kepala Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah; Hendri sebagai Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air; dan Raviandri sebagai Kepala Suku Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi.

Sementara, 13 pejabat pengawas terdiri dari, Iffan sebagai Kepala Sub Bagian Tata Usaha  Inspektorat Pembantu Wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu; Madi selaku Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat Kecamatan Kepulauan Seribu Utara; Tri Supriyanto sebagai Kepala Sub Bagian Umum Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan; Adehan sebagai Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat Kelurahan Pulau Pari; dan  Muhammad Nuralim sebagai Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Pulau Harapan.

Selanjutnya, Adi Apandi sebagai Kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan Kepulauan Seribu Utara; Yusuf sebagai Lurah Pulau Harapan; Muslim sebagai Sekretaris Kelurahan Pulau Kelapa; Erman Rukman sebagai Kepala Sub Bagian Tata Usaha Suku Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kepulauan Seribu; Maryono sebagai Kepala Seksi Perindustrian Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah.

Kemudian, Elveri sebagai Kepala Sub Bagian Tata Usaha Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Kepulauan Seribu; Eko Wahyono sebagai Kepala Sub Bagian Tata Usaha Suku Dinas Sumber Daya Air Kabupaten Kepulauan Seribu; serta Rezki Arie Pranata sebagai Kepala Seksi Air Bersih dan Air Limbah Suku Dinas Sumber Daya Air Kabupaten Kepulauan Seribu.

BERITA TERKAIT
Sepuluh Pejabat Administrasi dan Pengawas di Pemkab Kepulauan Seribu Dilantik

Ini Pejabat Baru di Lingkungan Pemkab Kepulauan Seribu

Jumat, 05 Maret 2021 3634

 31 Pejabat Eselon III dan IV Dilantik di Jakarta Barat

Wali Kota Jakarta Barat Lantik Pejabat Eselon III dan IV

Jumat, 05 Maret 2021 4961

Wali Kota Jakut Lantik 33 Pejabat di Lingkungan Pemkot Jakut

Wali Kota Jakarta Utara Lantik Pejabat Eselon III dan IV

Jumat, 05 Maret 2021 6130

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2591

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1222

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 789

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1053

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 691

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks