Wali Kota Jakpus Minta UKPD Percepat Program Pembangunan

Senin, 29 Maret 2021 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1307

Wali Kota Jakpus Minta Percepatan Program Pembangunan

(Foto: Folmer)

Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma, menginstruksikan jajaran Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) melakukan percepatan program pembangunan.

Jika ada yang tidak bisa diteruskan, harus disampaikan kepada warga

Dia meminta agar usulan warga yang dibahas dalam musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat kota pada tahun ini, dapat diselesaikan pada 2022.

“Penyelesaian itu harus dikejar. Apa yang dibahas dalam Musrenbang tahun ini harus dimatangkan dan direncanakan untuk diselesaikan pada 2022 nanti,” ungkapnya, usai menghadiri pembukaan Musrenbang Tingkat Kota secara serentak di lima wilayah dan satu kabupaten secara daring yang dibuka Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Senin (29/3).

Selain itu, dia juga meminta jajaran UKP menyampaikan informasi seputar usulan yang diajukan namun tidak dapat diakomodir.

“Jika ada yang tidak bisa diteruskan, harus disampaikan kepada warga agar timbul kepercayaan dari masyarakat,” ungkapnya.

Sementara anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Ismail, mengapresiasi pelaksanaan musrenbang kota yang digelar serentak di lima wilayah kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu.

"Program yang dihasilkan dari hasil Musrenbang ini sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Kegiatan Strategis Daerah (KSD) dan aspirasi warga," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
Buka Musrenbang 2021, Gubernur Anies Imbau Jajaran Optimalkan Anggaran untuk Kebutuhan Dasar Masyara

Buka Musrenbang 2021, Gubernur Anies Imbau Jajaran Optimalkan Anggaran untuk Kebutuhan Dasar Masyarakat

Senin, 29 Maret 2021 1857

Bupati Membuka Langsung Pra Musrenbang Kabupaten Kepulauan Seribu

Bupati Buka Pra-Musrenbang Kabupaten Kepulauan Seribu

Rabu, 24 Maret 2021 1685

Musrenbang Tingkat Kota Jakarta Pusat Bakal Digelar Akhir Maret

Musrenbang Tingkat Kota Jakarta Pusat Bakal Digelar Akhir Maret

Kamis, 18 Maret 2021 1948

Musrenbang Kecamatan Pademangan Teruskan 182 Usulan Masyarakat

Musrenbang Kecamatan Pademangan Teruskan 182 Usulan

Jumat, 26 Februari 2021 1919

Musrenbang Gambir Bahas 532 Usulan

Musrenbang Gambir Bahas 532 Usulan

Kamis, 25 Februari 2021 1756

BERITA POPULER
Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1426

Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2393

 Mendung dan Gerimis Selimuti Jakarta

Mendung dan Gerimis Selimuti Jakarta

Minggu, 09 November 2025 592

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1218

Sejak PPSU membersihkan Lingkungan di Pulau Untung Jawa

Lingkungan di Pulau Untung Jawa Dipercantik

Sabtu, 08 November 2025 561

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks