Tali Air di Kawasan Kota Tua Diperbaiki

Rabu, 03 Maret 2021 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2158

12 Tali Air di Kawasan Kota Tua Diperbaiki

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Satuan Pelaksana (Satpel) Bina Marga Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat, memperbaiki 12 tali air yang berada di kawasan Kota Tua. Perbaikan dilakukan secara manual dengan mengerahkan tujuh personel.

Jadi kami lakukan perbaikan dengan terlebih dahulu membersihkan sampah dan lumpur kemudian menambal tali air yang rusak dengan pasir dan semen,

Kepala Satpel Bina Marga Kecamatan Taman Sari, Shely Sapta Budyana mengatakan, secara keseluruhan terdapat sekitar 150 titik tali air di kawasan Kota Tua. Saat ini, 12 di antaranya dalam kondisi rusak dan tersumbat oleh sampah serta lumpur. Tali air tersebut berukuran lebar 30 sentimeter dengan panjang mencapai dua meter.

"Jadi kami lakukan perbaikan dengan terlebih dahulu membersihkan sampah dan lumpur kemudian menambal tali air yang rusak dengan pasir dan semen," ujar Shely, Rabu (3/3).

Menurutnya, keberadaan tali air memiliki peranan penting untuk mengatasi genangan terutama saat hujan deras sebagai jalan masuknya air ke dalam saluran.

"Kami memiliki program kerja yaitu memantau dan memperbaiki tali-tali air serta membuat tali air yang besar apabila dibutuhkan," katanya.

Ia pun berharap, dengan perbaikan tali air yang dilakukan, akan memperlancar aliran air serta mampu meminimalisir genangan terutama saat hujan deras.

BERITA TERKAIT
Tali Air di Jalan Kemang Dibersihkan Petugas PPSU

Tali Air di Jalan Kemang Dibersihkan Petugas PPSU

Selasa, 16 Februari 2021 1666

Petugas Gabungan Atasi Genangan di Jl Bujana Tirta

Petugas Gabungan Atasi Genangan di Jl Bujana Tirta

Kamis, 18 Februari 2021 1816

Dapur Umum Kelurahan Pengadegan Telah Dioperasikan

Kelurahan Pengadegan Operasikan Dapur Umum

Selasa, 09 Februari 2021 2330

BERITA POPULER
Wali Kota Jakbar, Iin Mutmainnah serahkan SK PPPK Paruh Waktu

Wali Kota Jakbar Minta 485 PPPK Paruh Waktu Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 02 Januari 2026 4799

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Jumat, 02 Januari 2026 1173

Arus Balik Libur Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Arus Balik Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Jumat, 02 Januari 2026 1178

Sudin Parekraf Jaktim gelar panggung hiburan sambil galang donasi di Velodrome

Warga Jaktim! Nyok Nikmati Hiburan Sambil Berdonasi di Velodrome

Senin, 29 Desember 2025 2187

APBD 2026 Telah Disahkan, DKI Soroti 5 Isu Strategis

APBD 2026 Telah Disahkan, DKI Soroti Lima Isu Strategis

Sabtu, 27 Desember 2025 1983

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks