Tingkatkan Kolaborasi Cegah Penyebaran COVID-19

Selasa, 23 Februari 2021 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Erikyanri Maulana 2006

Kampung Tangguh Jaya RW 06 Semper Timur Perkuat Kolaborasi dalam Penanganan Covid-19

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

RW 06 Kelurahan Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara, telah ditetapkan sebagai Kampung Tangguh Jaya. Melalui kolaborasi dan peran aktif semua pihak diharapkan penyebaran COVID-19 di wilayah tersebut dapat diminimalisir.

Pandemi belum berakhir. Semuanya harus tetap waspada dan patuh terhadap protokol kesehatan,

Lurah Semper Timur, Cahyo Hudoyo mengatakan, kebersamaan dan rasa kekeluargaan ditambah kolaborasi semua unsur diharapkan menjadi kunci dalam penanganan COVID-19 di wilayah tersebut.

"Warga di sini aktif memberikan bantuan bagi keluarga yang terpapar COVID-19, saling mengingatkan untuk tetap menggunakan masker saat keluar rumah, membagi-bagikan masker dan lain sebagainya. Warga memang sangat mendukung pembentukan Kampung Tangguh Jaya di lingkungannya," ujar Cahyo, Selasa (23/2).

Dikatakan Cahyo, warga bersama para pengurus RT/RW juga terus meningkatkan koordinasi baik dengan unsur puskesmas, kelurahan, TNI/Polri, FKDM dan lain sebagainya dalam upaya penanganan COVID-19.

"Kolaborasi yang sudah terjalin baik harus dipertahankan atau bahkan ditingkatkan untuk bersama-sama mencegah penyebaran COVID-19," katanya.

Cahyo pun mengimbau kepada warga untuk selalu mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan dalam kegiatan dan aktivitas sehari-hari.

"Pandemi belum berakhir. Semuanya harus tetap waspada dan patuh terhadap protokol kesehatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kolaborasi dan Kerjasama Jadi Kunci Keberhasilan Kampung Tangguh RW 04 Lagoa Menangani Covid-19

Warga RW 04 Lagoa Kompak Hadapi Pandemi COVID-19

Kamis, 28 Januari 2021 3127

Tangani Covid-19, Satgas Covid-19 RW 08 Pegangsaan Dua Terus Perkuat Koordinasi dengan Puskesmas Set

Perkuat Koordinasi Jadi Kunci Penanganan COVID-19 di Pegangsaan Dua

Selasa, 19 Januari 2021 2465

FKDM Perkuat Tim Siaga Bencana Kelurahan Semper Barat

FKDM Aktif Perkuat Tim Siaga Bencana Kelurahan Semper Barat

Minggu, 31 Januari 2021 2347

Hadapi Musim Hujan, Kampung Tangguh Bencana dan Tim Siaga Bencana Banjir Dibentuk di Semper Barat

Kelurahan Semper Barat Bentuk Kampung Tangguh Bencana

Rabu, 20 Januari 2021 3773

RW 05 Sunter Agung Siagakan Kampung Tangguh Bencana untuk Antisipasi Banjir

Kelurahan Sunter Agung Bentuk Kampung Tangguh Bencana

Senin, 25 Januari 2021 5018

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1228

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1104

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1615

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 857

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1457

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks