Warga Terdampak Banjir di Cipinang Melayu Dapat Bantuan

Jumat, 19 Februari 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1750

Sudin Sosial Distribusikan Bantuan Korban Banjir Cipinang Melayu

(Foto: Nurito)

Warga terdampak banjir di wilayah Cipinang Melayu, Makasar, Jumat (19/2), mendapat bantuan dari Pemkot Jakarta Timur.

Bantuan untuk warga terdampak banjir telah kita salurkan di lokasi pengungsian

Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar menuturkan, pihaknya menyalurkan bantuan berupa makanan siap saji, tenda pengungsian dan sarana protokol kesehatan seperti masker, hand sanitizer, selimut, biskuit, matras dan sebagainya.  

“Bantuan untuk warga terdampak banjir telah kita salurkan di lokasi pengungsian," ucap Anwar.

Anwar juga mengingatkan warga terdampak banjir yang berada di lokasi pengungsian untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dengan mencuci tangan, mengenakan masker dan menjaga jarak satu sama lain.

"Protokol kesehatan penting diterapkan agar tak muncul klaster baru di lokasi pengungsian," katanya.

Kasudin Sosial Jakarta Timur, Purwono memaparkan, pihaknya telah memberikan makanan siap saji sebanyak 1.200 boks kepada warga terdampak banjir yang mengungsi di Universitas Borobudur.

Selain makanan dan minuman, menurut Purwono, pihaknya juga menyalurkan bantuan kasur busa 30 lembar, matras 30 lembar, selimut 30 lembar, biskuit lima dus.

"Nanti malam bantuan berupa pakaian layak pakai seperti daster, kaos, pakaian dalam, pampers, sarung, selimut, hingga pembalut wanita," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Atasi Genangan Cipinang Melayu, Gulkarmat Jaktim Kerahkan Tujuh Pompa Mobile

Percepat Atasi Genangan di Cipinang Melayu, Tujuh Pompa Mobile Dikerahkan

Jumat, 19 Februari 2021 1281

Sudin Sosial Dirikan Dua Tenda Prokes untuk Pengungsi

Sudin Sosial Jaktim Siapkan Tenda Isolasi di Cipinang Melayu

Jumat, 19 Februari 2021 1683

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2531

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1167

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 591

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 652

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 992

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks