Banjir di Pejaten Timur Mulai Surut 40 Sentimeter

Senin, 08 Februari 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 2457

Banjir di Pejaten Timur Surut 30 Sentimeter

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Banjir yang menggenangi wilayah RW 03, 05, 06, 07, 08, 09 dan 10 Kelurahan Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan sejak Minggu (7/2) dinihari kemarin, sudah surut hingga 40 sentimeter pada Senin (8/2) pagi.

Petugas telah siaga untuk mengevakuasi warga jika banjir semakin tinggi

Lurah Pejaten Timur, Mohammad Rasyid mengatakan, sebanyak 13 RT yang ada di wilayah tujuh RW tergenang luapan Kali Ciliwung dengan ketinggian bervariasi mulai 40 hingga 170 sentimeter. Awalnya, genangan sempat berkurang sekitar 20 - 30 sentimeter pada Minggu (7/2) sore. Namun, air kembali meninggi di malam hari dan kembali surut menjelang pagi.

"Sekitar pukul 04.00 genangan berangsur surut sekitar 30 hingga 40 sentimeter " ujarnya, Senin (8/2).

Untuk mengantisipasi banjir semakin tinggi, jelas Rasyid, puluhan petugas Gulkarmat Jakarta Selatan dan PPSU sudah siaga dengan perahu karet di lokasi, salah satunya di RT 17 RW 07.

"Petugas telah siaga untuk mengevakuasi warga jika banjir semakin tinggi. Saat ini sebagian warga masih bertahan di lantai dua rumah mereka," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Plt Walikota Jaskel Monitoring Warga Terdampak Luapan Sungai Ciliwung di Pejaten Timur

Plt Wali Kota Jaksel Tinjau Permukiman Terdampak Luapan Ciliwung

Minggu, 07 Februari 2021 1497

Banjir di Pejaten Timur Perlahan Mulai Surut

Banjir di Pejaten Timur Perlahan Mulai Surut

Minggu, 07 Februari 2021 2442

Genangan di Rawa Terate Cakung Sudah Surut

Genangan di Rawa Terate Cakung Sudah Surut

Rabu, 03 Februari 2021 1882

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 599

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1267

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1143

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1656

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 457

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks