Saluran Drainase di Area Pasar Burung Pramuka Dikuras

Kamis, 28 Januari 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2152

Saluran Drainase di Area Pasar Burung Pramuka Dikuras

(Foto: Nurito)

Saluran drainase di sekeliling area Pasar Burung Pramuka, Jakarta Timur, dikuras personel Satgas Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Matraman.

Setiap hari kita siapkan sekitar 400 karung untuk menampung sampah dan lumpur

Koordinator Satgas SDA Kecamatan Matraman, Agus Sutono mengatakan, pihaknya mengerahkan 10 anggota untuk membersihkan endapan lumpur dan sampah di saluran yang berdimensi 60x60 sentimeter ini.

Dengan peralatan sederhana seperti cangkul dan sekop, beber Agus, petugas mengangkat sampah dan lumpur dari saluran kemudian memasukkannya ke dalam karung yang sudah disiapkan.

"Setiap hari kita siapkan sekitar 400 karung untuk menampung sampah dan lumpur dari hasil pengurasan saluran air di sana,” kata Agus, Kamis (28/1).

Menurut Agus, meski di sekitar lokasi saluran ini tidak pernah terjadi genangan saat hujan deras, namun jika sampah dan lumpur dibiarkan menumpuk nantinya bisa memicu genangan.  

Dia mengungkapkan, titik lokasi pengurasan dimulai dari saluran crossing yang terkoneksi dengan Kali Sentiong. Tepatnya di depan pos RW 10 Palmeriam atau sisi timur Pasar Burung Pramuka.

"Pengurasan dilakukan sejak Senin (25/1) lalu dan ditargetkan pada pertengahan Februari nanti rampung," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pengurasan Saluran Phb Jl Ahmad Yani Sepanjang 750 Meter Dilanjutkan

Pengurasan Saluran Penghubung Jl Ahmad Yani Dilanjutkan

Senin, 18 Januari 2021 1815

Satgas SDA dan PPSU Bersihkan Puing Turap

Puing Turap Longsor di Cipinang Muara Dibersihkan

Senin, 25 Januari 2021 1941

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308230

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284406

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik