RPH Milik Dharma Jaya Rutin Disemprot Disinfektan

Selasa, 22 Desember 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2149

RPH Milik Dharma Jaya Rutin Disemprot Disinfektan

(Foto: Wuri Setyaningsih)

PD Dharma Jaya rutin melakukan penyemprotan cairan disinfektan di seluruh Rumah Potong Hewan (RPH) maupun lingkungan kerja miliknya. Ini dilakukan untuk meminimalisir penyebaran COVID-19.

Kami rutin melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh RPH seperti di Cakung, Kapuk, Pulogadung dan lainnya setiap hari Sabtu,

Direktur Utama PD Dharma Jaya, Raditya Endra Budiman menuturkan, penyemprotan disinfektan oleh pihaknya dilakukan setiap pekan.

"Kami rutin melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh RPH seperti di Cakung, Kapuk, Pulogadung dan lainnya setiap hari Sabtu," ujar Raditya, Selasa (22/12).

Dikatakan Raditya, kegiatan penyemprotan disinfektan merupakan bentuk tanggung jawab bersama dalam upaya saling menjaga agar tetap sehat. Pihaknya juga selalu memeriksa siapa saja yang memasuki ruang kerja atau area kantor menggunakan alat pengukur suhu tubuh.

"Tak ketinggalan kami juga selalu menyediakan hand sanitizer di tempat-tempat yang mudah terjangkau oleh karyawan," katanya.

Dia menambahkan, jajarannya juga menerapkan sistem kerja work from home (WFH) bagi sebagian karyawan sesuai peraturan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

"Protokol kesehatan 3M yaitu Menggunakan masker, Mencuci tangan, serta Menjaga jarak juga diterapkan dengan ketat. Karyawan juga kami imbau selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dharma Jaya Jemput Bola di Kantor Walikota

Daging Dharma Jaya Kini Bisa Diperoleh di Kantor Wali Kota

Jumat, 27 November 2020 2422

Dharma Jaya Luncurkan Logo Baru Perusahaan, Harap Kedepan Semakin Maju

PD Dharma Jaya Luncurkan Logo Baru

Minggu, 15 November 2020 5270

Mau Jadi Reseller Dharma Jaya, Ini Syaratnya

Yuk Ikutan Program Reseller Daging Dharma Jaya

Senin, 09 November 2020 2496

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469105

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308234

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284407

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261045

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196658

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik