Cegah Penularan Rabies, 192 HPR di Kelurahan Pulau Harapan Divaksin

Rabu, 11 November 2020 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1431

Vaksinasi Gratis Digelar Sudin KPKP Kepulauan Seribu di Pulau Harapan

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kabupaten Kepulauan Seribu melakukan vaksinasi terhadap hewan penular rabies (HPR) di Kelurahan Pulau Harapan Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Pentingnya vaksinasi ini untuk kesehatan

Kepala Seksi Peternakan dan Kesehatan Hewan Sudin KPKP Kepulauan Seribu, Guyantoro mengatakan, vaksinasi ini dilakukan secara gratis untuk mencegah penularan rabies dari HPR ke manusia.

"Ada 192 ekor kucing yang divaksin. Kami berterima kasih kepada warga, khususnya pemilik atau pemelihara HPR yang menyadari pentingnya vaksinasi ini untuk kesehatan," ujarnya, Rabu (11/11).

Guyantoro menjelaskan, vaksinasi ini sangat penting untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Terlebih, Kelurahan Pulau Harapan juga menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Kepulauan Seribu.

"Pelaksanaan vaksinasi HPR ini juga dibantu tiga dokter hewan dari Persatuan Dokter Hewan Indonesia Cabang Jakarta. Secara bertahap, kegiatan serupa juga akan dilakukan terhadap HPR di semua pulau permukiman dan resort," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas KPKP Adakan Vaksinasi Gratis Sampai Desember

Dinas KPKP DKI Gelar Vaksinasi Gratis HPR Sampai Desember

Senin, 09 November 2020 2418

Sudin KPKP Jaksel Targetkan Vaksinasi 6.500 HPR

Sudin KPKP Jaksel Targetkan Vaksin 6.500 HPR

Jumat, 06 November 2020 1881

Bebas Rabies, DKI Terima Penghargaan Dari Kementerian Pertanian

Berkontribusi Berantas Rabies, DKI Mendapat Penghargaan dari Kementan RI

Selasa, 29 September 2020 1928

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1807

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 873

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1365

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1755

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1235

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks