Sudin Dukcapil Jaksel Layani 4.107 Permohonan

Senin, 02 November 2020 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1567

 Sudin Dukcapil Jaksel Layani 4.107 Permohonan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Selatan telah melayani  4.107 permohonan administrasi kependudukan dalam giat layanan saat libur panjang, Sabtu (31/10) kemarin.

Dilakukan 187 personil di tingkat Sudin, 10 kecamatan dan 65 kelurahan

Kasudin Dukcapil Jakarta Selatan, Abdul Haris memaparkan, 4.107 layanan itu terdiri dari 1.636 pelayanan di kantor Sudin, 230 di Kecamatan Tebet, 89 Setiabudi, 168 Mampang Prapatan, 243 Pasar Minggu.

Kemudian 247 pelayanan di Kecamatan Kebayoran Lama,  382 Cilandak, 218 Kebayoran Baru, 257 Pancoran, 347 Jagakarsa, dan 288 pelayanan di Kecamatan Pesanggrahan.

"Dalam sehari kegiatan itu, kami melayani total 4.107 berkas administrasi kependudukan yang dilakukan 187 personil di tingkat Sudin, 10 kecamatan dan 65 kelurahan," ujarnya, Senin (2/11).

Dalam pelayanan satu hari ini, jelas Haris, pihaknya melakukan perekaman 218 E-KTP, mencetak 658 KTP-elektronik, 1.925 KIA, 326 KK, 113 akta kelahiran dan 39 akta kematian. 

Selain itu, lanjut Haris, petugas juga mendistribusikan 427 KTP-elekttonik, 175 KIA, 51 akta kelahiran, 19 akta kematian, empat akta perkawinan dan tiga akta perceraian, serta 148 layanan konsultasi lainnya.

"Kegiatan yang dilaksanakan satu hari itu untuk memberikan kesempatan pada masyarakat mengurus administrasi kependudukan saat libur panjang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Cuti Bersama, Sudin Dukcapil Jakbar Berikan 1.826 Layanan

Sudin Dukcapil Jakbar Telah Berikan 1.826 Layanan Binduk

Jumat, 30 Oktober 2020 2305

Dukcapil Buka Layanan Tatap Muka Saat PSBB Transisi

PSBB Transisi, Dinas Dukcapil Buka Lagi Layanan Tatap Muka

Jumat, 19 Juni 2020 4214

 Sudin Dukcapil Jakbar Serahkan 68 KTP Pada Korban Banjir di Kelurahan Tomang

68 Warga Terdampak Banjir di Tomang Diberikan KTP-el

Kamis, 27 Februari 2020 1957

Sabtu, Sudin Dukcapil Jaksel Buka Layanan Kependudukan

Sabtu, Sudin Dukcapil Jaksel Buka Layanan Kependudukan

Jumat, 30 Oktober 2020 22613

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469336

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308858

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284604

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261272

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196841

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik