15.796 Pohon di Jaksel Sudah Ditoping Selama Januari - Agustus

Rabu, 09 September 2020 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1908

 Januari-Agustus, 15.796 Pohon Dipangkas dan Ditoping di Jaksel

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Selama Januari hingga Agustus 2020, Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan telah melakukan penopingan dan pemangkasan 15.796 pohon yang tersebar di 10 wilayah kecamatan.

Pemangkasan untuk mengantisipasi agar tidak tumbang saat hujan dan angin,

Kasudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan, Winarto mengatakan, pemangkasan dilakukan terhadap pohon di jalan arteri, protokol, taman dan lingkungan warga yang kondisinya dahannya sangat rimbun dan rantingnya sudah menjuntai ke jalan.

"Pemangkasan untuk mengantisipasi agar tidak tumbang saat hujan dan angin," ujarnya, Rabu (9/9).  

Dari 15.796 pohon yang ditoping tersebut, beber Winarto, 1.079 pohon berada di wilayah Kecamatan Cilandak, Kecamatan Jagakarsa 1.223 pohon, Kebayoran Baru 999 pohon, Kebayoran Lama 1.139 pohon, Mampang Prapatan 838 pohon.

Kemudian di wilayah Kecamatan Pancoran 1.195 pohon, Pasar Minggu 1.501, Pesanggrahan 1.049, Setiabudi 1.140 pohon dan Kecamatan Tebet 1.098 pohon. Ditambah pohon yang dipangkas oleh tim buser 2.137 pohon dan tim taman 2.398 pohon.

"Kami harapkan ini bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga dan pengendara," tandasnya.

BERITA TERKAIT
7 Pohon Dipapas di Tebet Timur

7 Pohon Dipapas di Tebet Timur

Senin, 06 November 2017 2198

1680 Pohon di Jaksel Ditoping

Sejak Januari, 1.680 Pohon di Jaksel Ditoping

Jumat, 19 Oktober 2018 3105

30 Pohon di Kelurahan Gambir Ditoping

30 Pohon di Kelurahan Gambir Ditoping

Kamis, 23 Agustus 2018 2771

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1230

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1109

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1617

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1459

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 859

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks