Satpol PP DKI Cegah Kerumunan Massa di HUT ke-75 RI

Senin, 17 Agustus 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 2940

Kasatpol PP Imbau Warga Tidak Adakan Kegiatan Yang Menimbulkan Keramaian

(Foto: doc)

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta menyiagakan personel hingga tingkat kelurahan untuk memantau aktifitas warga dalam peringatan HUT ke-75 Republik Indonesia. Ini untuk mencegah adanya kegiatan yang menimbulkan kerumunan massa.

Kami punya anggota sampai di tingkat kelurahan saya minta gerak semua untuk melakukan pengawasan, ada lima ribuan

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi DKI Jakarta, Arifin mengimbau warga untuk tidak menggelar kegiatan atau acara yang menimbulkan kerumunan orang di HUT ke-75 Republik Indonesia saat pandemi Covid-19 ini. Ada beberapa alternatif kegiatan yang bisa dilakukan warga.

"Ada yang bisa dilakukan tanpa mengurangi semangat kemerdekaan kita, seperti menghias kampung, pemasangan bendera. Atau lomba yang tidak mengumpulkan orang atau secara virtual misalnya baca puisi online," ungkap Arifin, Senin (17/8).

Arifin menuturkan, para personel di semua wilayah telah berkoordinasi dengan aparatur setempat dan unsur masyarakat seperti pengurus RT/RW, tokoh agama dan masyarakat untuk mensosialisasikan peniadaan sementara kegiatan yang bersifat mengumpulkan banyak orang.

"Kami kolaborasi dengan teman-teman wilayah mengumumkan sosialisasikan ke warga kita sampaikan di musala dan melalui RT/RW. Kami punya anggota sampai di tingkat kelurahan saya minta gerak semua untuk melakukan pengawasan, ada lima ribuan," tandas Arifin.

BERITA TERKAIT
Personel Satpol PP Disiagakan di Sudirman - Thamrin Antisipasi Kerumunan

Antisipasi Kerumunan, Personel Satpol PP Siaga di Kawasan Sudirman - Thamrin

Minggu, 16 Agustus 2020 1941

HUT ke-75 RI, Mobil Damkar Akan Bunyikan Sirine Secara Serentak Pukul 10.17

Pukul 10.17, Seluruh Mobil Damkar DKI Bunyikan Sirine

Senin, 17 Agustus 2020 2359

Peringati HUT RI Ke-75, Anies Tekankan Prioritas Pemprov DKI untuk Keselamatan dan Kesehatan Masyara

Peringati HUT RI Ke-75, Anies Tekankan Prioritas Pemprov DKI untuk Keselamatan dan Kesehatan Masyarakat

Senin, 17 Agustus 2020 2156

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1235

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1112

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1622

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1464

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 859

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks