Perbaikan Turap Kali Utan Kayu Capai 65 Persen

Selasa, 04 Agustus 2020 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 3301

Perbaikan Turap Kali Utan Kayu Capai 65 Persen

(Foto: Nurito)

Perbaikan turap Kali Utan Kayu di wilayah RW 05 dan RW 12 Utan Kayu Selatan, Matraman, Jakarta Timur saat ini sudah mencapai 65 persen. Ditargetkan perbaikan rampung pada akhir Agustus nanti.

Kita lakukan perbaikan turap longsor yang sifatnya urgent,

Pengawas Satpel SDA Kecamatan Matraman, Agus mengatakan, perbaikan turap ini merupakan lanjutan dari program pengerukan Kali Utan Kayu yang telah dimulai sejak awal Juli lalu. Karena saat dilakukan pengerukan lumpur, sebagian turap ada yang ambrol. Pada bagian lain, turap juga ambrol dengan sendirinya lantaran termakan usia.

"Kita lakukan perbaikan turap longsor yang sifatnya urgent. Karena kalau dibiarkan dikhawatirkan kerusakan akan semakin parah dan ini dapat mengganggu sistem drainase yang ada," ujar Agus, Selasa (4/8).

Menurutnya, di Kali Utan Kayu sisi barat ini turap yang diperbaiki terdapat dua titik yang panjangnya mencapai 100 meter. Sedangkan di sisi timur, terdapat satu titik yang panjangnya juga mencapai 100 meter. Rata-rata perbaikan sudah mencapai 65 persen dan ditargetkan rampung akhir Agustus nanti.

Pantauan di lapangan, puluhan anggota Satgas Sumber Daya Air Kecamatan Matraman tengah melakukan perbaikan turap yang ada di Jl Galur Sari Timur. Satu unit alat berat dikerahkan di lokasi untuk pengangkutan puing dan material.

BERITA TERKAIT
41 Lokasi Turap Rusak di Jaktim Telah Diperbaiki

41 Lokasi Turap Rusak di Jaktim Telah Diperbaiki

Jumat, 05 Juni 2020 2281

 Perbaikan Turap Batu Kali PHB Ciliwung Rampung

Perbaikan Turap Saluran PHB Ciliwung Rampung Dikerjakan

Kamis, 30 April 2020 4694

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1139

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1003

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2825

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1501

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 818

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks