Warga Terdampak COVID-19 di Wijaya Kusuma Terima Bantuan

Rabu, 29 Juli 2020 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 1655

Kelurahan Wijaya Kusuma Distribusikan Bansos

(Foto: Rudi Hermawan)

Kelurahan Wijaya Kusuma, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, menerima dan menyalurkan paket bantuan sosial dari pemerintah pusat kepada warga terdampak COVID-19 di RW 07.

Bansos ini kami salurkan untuk 13 RT yang ada di RW 07,

Sekretaris Kelurahan Wijaya Kusuma, Rahmad Arief mengatakan, pihaknya menerima sebanyak 1.134 paket bantuan sosial yang masing-masing berisikan 10 kilogram beras, dua liter minyak goreng, sembilan kaleng sarden, sembilan mi instan dan satu botol saus.

"Bansos ini kami salurkan untuk 13 RT yang ada di RW 07," ujarnya, Rabu (29/7).

Dikatakan Rahmad, bantuan tersebut disalurkan ke kantor Sekretariat RW 07 dan selanjutnya didistribusikan oleh pengurus RT secara door to door kepada warga.

"Pendistribusian dilakukan door to door jadi tidak menimbulkan kerumunan warga dan tetap menerapkan protokol kesehatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pembangunan Sarana Jaya-KRP Salurkan Bansos Bagi Pekerja Seni

Pembangunan Sarana Jaya-KRP Salurkan Bansos Bagi Pekerja Seni

Sabtu, 18 Juli 2020 2722

Komisi B Usul Pemprov DKI Ubah Komposisi Paket Bansos

Komisi B Usul Komposisi Isi Paket Bansos Dirubah

Kamis, 16 Juli 2020 1569

861 Paket Bansos Disalurkan Kepada Warga Kelurahan Kebon Kacang

861 Paket Bansos Disalurkan di Kebon Kacang

Jumat, 12 Juni 2020 2356

BERITA POPULER
Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 773

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1291

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1158

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1673

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 577

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks