PT JIEP Salurkan Bingkisan Makanan dan APD untuk Tenaga Medis

Selasa, 23 Juni 2020 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 2212

 PT JIEP Salurkan 500 Paket Makanan dan Peralatan Kesehatan Untuk Tenaga Medis

(Foto: Wuri Setyaningsih)

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) kembali menyalurkan bantuan berupa 500 bingkisan makanan dan alat pelindung diri (APD) untuk tenaga medis di ibu kota.

Pemberian bantuan ini merupakan bentuk komitmen untuk membantu dan mendukung penuh penanganan COVID-19 di tanah air,

Direktur Utama PT JIEP, Landi Rizaldi Mangaweang mengatakan, bantuan tersebut secara simbolis diberikan kepada lima perwakilan rumah sakit rujukan COVID-19 yakni RS Darurat Wisma Atlet, RSPAD Gatot Soebroto, RS PELNI, RSUP Persahabatan, dan RS Pertamina Jaya.

"Pemberian bantuan ini merupakan bentuk komitmen untuk membantu dan mendukung penuh penanganan COVID-19 di tanah air," ujar Landi, Selasa (23/6).

Corporate Secretary PT JIEP, Purwati menambahkan, bingkisan makanan yang diberikan antara lain terdiri dari multivitamin, makanan ringan, mi instan kemasan dan minuman kesehatan.

"Ini agar stamina dan performa tenaga medis tetap prima dalam menangani pandemi COVID-19," katanya.

Sedangkan APD yang diberikan antara lain yakni, 400 pcs baju hazmat, masker medis, sarung tangan, dan thermal gun.

"Kami berharap bantuan dari PT JIEP ini dapat dirasakan manfaatnya khususnya bagi tenaga medis di DKI Jakarta" tandasnya.


BERITA TERKAIT
PT JIEP Bagikan 1000 Paket Sembako di Dua Kelurahan di Jakarta Timur

PT JIEP Bagikan 1.000 Paket Kebutuhan Pokok

Jumat, 15 Mei 2020 2714

PT JIEP Berikan Bantuan ke RS Pelni

PT JIEP Salurkan Perlengkapan Medis untuk RS Pelni

Minggu, 05 April 2020 2355

PT JIEP Terus Gencarkan Sosialisasi Permen Nomor 142 tahun 2015 Kepada Investor

PT JIEP Gencar Sosialisasikan Penggunaan Lahan Kepada Investor

Sabtu, 05 Oktober 2019 4952

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11265

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2319

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1185

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 753

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 1120

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks