Baznas Bazis Bantu 1.000 Pendakwah di Tengah Pandemi COVID-19

Jumat, 29 Mei 2020 Reporter: Folmer Editor: Toni Riyanto 2141

Baznas Bazis DKI Jakarta Salurkan Bantuan Paket Sembako dan Dana

(Foto: Folmer)

Badan Amal Zakat Nasional (Baznas) Bazis DKI Jakarta memberikan bantuan bagi 1.000 pendakwah di tengah pandemi COVID-19.

Senilai Rp 1 juta

Ketua Baznas Bazis DKI Jakarta, Luthfi Fatullah mengatakan, bantuan yang diberikan untuk masing-masing pendakwah senilai Rp 1 juta. Sehingga, total bantuan yang sudah diserahkan mencapai Rp 1 miliar.

"Kami terus mendistribusikan seluruh bantuan yang diterima baik dari perorangan maupun badan usaha selama bulan Ramadan," ujarnya, Jumat (29/5).

Menurutnya, pandemi COVID-19 juga sangat dirasakan dampaknya oleh para pendakwah. Sehingga, dengan adanya bantuan ini diharapkan bisa membuat para pendakwah tetap terus semangat.

"Semoga dengan adanya bantuan itu bisa meringankan para pendakwah kita dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari," terangnya.

Lutfi menjelaskan, Baznas Bazis DKI Jakarta juga sudah mendistribusikan ratusan ribu paket sembako berupa beras, gula, minyak goreng, mie instan, sarden dan tepung bagi kepala keluarga (KK) kurang mampu, panti sosial, dan pondok pesantren selama Ramadan. 

"Total bantuan paket sembako telah didistribusikan bagi 153 pondok pesantren dan panti sosial yatim piatu dengan jumlah penerima 19.007 jiwa. Kemudian, bantuan paket sembako juga didistribusikan bagi 30.752 KK kurang mampu  yang tersebar di lima wilayah kota administrasi DKI Jakarta," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
11.794 Paket Bansos Didistribusikan di Jakarta Timur

KSBB di Jaktim Telah Salurkan 11.794 Paket Bansos

Kamis, 28 Mei 2020 1539

Food Station Tjipinang Jaya Dukung Gerakan Lumbung Siaga

Food Station Dukung Inisiatif Gerakan Berbagi di Masa Pandemi

Kamis, 28 Mei 2020 4251

 450 Paket Bansos Didistribusikan di Kelurahan Makasar

450 Paket Bansos Didistribusikan di Kelurahan Makasar

Rabu, 27 Mei 2020 2054

KSBB Baznas Bazis DKI - JNE Salurkan 3.358 Paket Kebutuhan Pokok

KSBB Baznas Bazis DKI - JNE Salurkan 3.358 Paket Kebutuhan Pokok

Sabtu, 23 Mei 2020 2493

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1214

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1094

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1598

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 601

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 850

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks