200 Petugas Awasi PSBB di Cipayung

Kamis, 14 Mei 2020 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 2701

200 Petugas Gabungan Gelar Apel Pengawasan PSBB di Cipayung

(Foto: Nurito)

200 petugas gabungan dikerahkan untuk melakukan pengawasan dan penindakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.

Semua petugas kami minta untuk membantu memberikan imbauan dan pemahaman kepada warga,

Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar mengatakan, sasaran kegiatan ini di antaranya tempat usaha yang tidak termasuk dikecualikan namun disinyalir masih tetap buka. Kemudian kerumunan orang serta warga maupun pengendara yang tidak menggunakan masker.

"Semua petugas kami minta untuk membantu memberikan imbauan dan pemahaman kepada warga agar warga menaati PSBB," ujar Anwar usai memimpin apel di Kantor Kecamatan Cipayung, Kamis (14/5).

Camat Cipayung, Fajar Eko Satrio menambahkan, petugas akan menyasar sejumlah wilayah seperti Lubang Buaya, Ceger, Bambu Apus, Setu, Cilangkap, Munjul, Pondok Ranggon dan Kelurahan Cipayung.

"Check point di simpang Mc Donald Cipayung, Jl Raya Ganceng dan di pertigaan TPU Pondok Ranggon yang menjadi daerah perbatasan Depok, Bekasi dan Jakarta Timur," tandas Fajar.

BERITA TERKAIT
 Jalan Ciledug Raya Paling Banyak Terdapat Pelanggaran PSBB di Jaksel

Pelanggaran PSBB Paling Banyak Ditemukan di Ciledug

Rabu, 13 Mei 2020 2618

Kelurahan Rorotan Distribusikan Bantuan Beras ke 80 Ustadz

80 Guru Agama di Kelurahan Rorotan Dapat Bantuan Beras

Rabu, 13 Mei 2020 1588

BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2713

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1364

Jakarta Diprediksi Hujan Ringan

Sebagian Wilayah Jakarta Diprakirakan Hujan Disertai Petir, Warga Diimbau Waspada

Sabtu, 01 November 2025 728

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1245

Pramono Ajak GAPOPIN Jalin Kerja Sama Jaga Kesehatan Mata

Pramono Ajak GAPOPIN Jalin Kerja Sama Jaga Kesehatan Mata

Rabu, 29 Oktober 2025 1113

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks