Kamis, 19 Maret 2020
Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing
Editor: Toni Riyanto
1950
(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)
Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta bekerja sama dengan Perum Bulog melakukan operasi pasar di Pasar Rawamangun, Jakarta Timur; Pasar Pondok Labu, Jakarta Selatan; Pasar Rawasari, Jakarta Pusat; Pasar Anyer Bahari, Jakarta Utara; dan Pasar Cengkareng, Jakarta Barat.
Jaminan tersedianya bahan pangan
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo mengatakan, operasi pasar bahan pokok ini bertujuan menjaga ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok di tengah pandemi COVID-19.
"Ini juga berfungsi memberikan jaminan tersedianya bahan pangan dan mencegah masyarakat melakukan panic buying," ujarnya, Kamis (19/3).
Ratu menjelaskan, operasi pasar bahan pokok dilakukan secara bergiliran dari satu pasar ke pasar lainnya.
"Operasi pasar dimulai pukul 08.00 hingga selesai. Kami gelar operasi diberbagai lokasi agar dapat diakses dan memudahkan warga mencukupi kebutuhan pokoknya," terangnya.
Ratu merinci, dalam operasi pasar tersebut beras medium ukuran lima kilogram dijual Rp 45.000; beras medium ukuran 50 kilogram Rp 415.000; beras premium ukuran lima kilogram Rp 61.000; tepung terigu Rp 8.500 per kilogram; minyak goreng Rp 11.500 per liter; dan gula pasir Rp 12.500 per kilogram.
"Bagi masyarakat yang akan melakukan pembelian kami imbau membawa kantong belanja ramah lingkungan dari rumah," tandasnya.
BERITA TERKAIT
Dinas PPKUKM-Perum Bulog Adakan Operasi Pasar
Rabu, 18 Maret 2020
2121
Dinas PPKUKM Pasok Satu Juta Lembar Masker
Kamis, 19 Maret 2020
2706
Dinas KPKP Pastikan Ketersediaan Pangan Bersubsidi
Senin, 16 Maret 2020
1875
BERITA POPULER
Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025
Senin, 27 Oktober 2025
2153
Pemprov DKI dan BI Perluas Digitalisasi Pasar di Jakarta
Sabtu, 25 Oktober 2025
3389
Cikoko Biofarm Diganjar Penghargaan di Jakarta Innovation Days 2025
Senin, 27 Oktober 2025
849
Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital
Rabu, 22 Oktober 2025
2122
Pemprov DKI Komitmen Terus Tingkatkan Layanan Transjakarta