Pohon Tumbang di Jl Soemarno Telah Dievakuasi

Selasa, 04 Februari 2020 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 1719

 Pohon Tumbang di Jl Soemarno Dievakuasi Petugas

(Foto: Nurito)

Pohon tumbang di Jl Soemarno Pulogebang,  Cakung berhasil dievakuasi sepuluh anggota Satgas Kehutanan Jakarta Timur.

Kini pohon tumbang itu sudah berhasil dievakuasi dan jalanan yang sempat tersendat sudah kembali lancar,

Kepala Seksi Pertamanan dan Kehutanan Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Timur, Atang Setiawan mengatakan, pohon jenis flamboyan setinggi sepuluh meter dan berdiameter 50 sentimeter tersebut tumbang karena hujan deras disertai angin kencang, siang tadi. 

Pohon tumbang ini juga sempat menimpa sebuah mobil dan menutupi bahu jalan. 

"Kini pohon tumbang itu sudah berhasil dievakuasi dan jalanan yang sempat tersendat sudah kembali lancar," ujarnya, Selasa (4/2).

Ia menjelaskan, pohon tumbang itu dievakuasi menggunakan dua gergaji mesin. Tidak ada korban jiwa maupun luka akibat kejadian tersebut. 

"Pemilik kendaraan yang mobilnya tertimpa pohon dapat mengajukan klaim ke Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI dengan melampirkan beberapa persyaratan seperti foto kejadian, fotokopi KTP/KK, dan lain-lain," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pohon Rawan Tumbang di Jl Jatinegara Timur Dipangkas

Pohon Rawan Tumbang di Jl Jatinegara Timur Dipangkas

Senin, 27 Januari 2020 1832

30 Petugas Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Jl Raya Bogor

Pohon Tumbang di Jl Raya Bogor Dievakuasi

Selasa, 07 Januari 2020 1941

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1232

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1109

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1619

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1461

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 859

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks