Anggota Komisi E Ini Ajak Warga Tak Buang Sampah Sembarangan

Senin, 13 Januari 2020 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Toni Riyanto 1862

       Anggota Komisi E Ini Ajak Warga Tak Buang Sampah Sembarangan

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Anggota Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta, Ali Muhammad Johan mengajak warga untuk tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke badan-badan air.

Pompa yang tidak bisa berfungsi ini bisa menghambat upaya penanganan genangan atau banjir,

Ali mengatakan, berdasarkan hasil kunjungan lintas fraksi ke lima rumah pompa yakni Rumah Pompa Teluk Gong, Rumah Pompa Kali Item, Rumah Pompa Sunter, Rumah Pompa Grogol, dan Rumah Pompa Cideng, salah satu penyebab yang bisa menganggu operasional pompa adalah sampah.

"Sampah ini bisa memberikan dampak terhadap terganggunya operasional pompa. Pompa yang tidak bisa berfungsi ini bisa menghambat upaya penanganan genangan atau banjir," ujarnya, Senin (13/1).

Ali menjelaskan, dari hasil kunjungan tersebut banyak hal yang bisa dievaluasi dan akan menjadikan masukan kepada pihak Eksekutif agar penanganan banjir, khususnya operasional pompa bisa lebih optimal.

"Terpenting dari kunjungan ini adalah kita ingin ada solusi komprehensif penanganan banjir di Jakarta," terangnya.

Ia menambahkan, pimpinan dan anggota DPRD DKI Jakarta telah bergerak membantu warga terdampak banjir. Selain itu, DPRD juga melaksanakan fungsi pengawasan, baik mengenai penanganan korban banjir oleh aparatur terkait di Pemprov DKI hingga infrastruktur yang dipersiapkan.

"Terpenting memang kita melakukan evaluasi untuk kebaikan bersama," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DPRD DKI Tinjau Proyek Pengamanan Pantai di Muara Baru

DPRD DKI Tinjau Proyek Pengamanan Pantai di Muara Baru

Jumat, 10 Januari 2020 3094

Wakil Ketua DPRD DKI Dukung Pemprov Untuk Fokus Penanganan Pasca Banjir

DPRD Dukung Pemprov Lakukan Penanganan Pascabanjir

Kamis, 09 Januari 2020 1766

 Wakil Ketua DPRD Dukung Dilakukannya Rekayasa Cuaca

Wakil Ketua DPRD Dukung Dilakukannya Rekayasa Cuaca

Kamis, 09 Januari 2020 1877

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2638

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1268

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 858

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1103

KORPRI DKI Salurkan Donasi untuk Korban Bencana alam di Sumatra

KORPRI DKI Salurkan Donasi untuk Penyintas Bencana di Sumatra

Jumat, 30 Januari 2026 461

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks