Wakil Bupati Minta KSOP Tegas Soal Keselamatan Penumpang Kapal

Jumat, 27 Desember 2019 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1950

 Pemkab Himbau Pelaku Jasa Transportasi Laut Lengkapi Alat Keselamatan Kapal

(Foto: Suparni)

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi, mengingatkan agar petugas Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) dan Dinas Perhubungan bertindak tegas terhadap pelaku jasa transportasi kapal tradisional maupun modern yang mengabaikan keselamatan penumpang.

Kita minta pemilik kapal memenuhi standar keselamatan serta tidak overloud saat membawa penumpang,

Hal ini ditegaskan Junaedi, agar tidak terjadi kembali kecelakaan kapal akibat tidak terpenuhinya standar keselamatan saat penumpang melonjak di libur Tahun Baru nanti.  

"Kita minta pemilik kapal memenuhi standar keselamatan serta tidak overload saat membawa penumpang, karena terjadinya kecelakaan salah satunya akibat melanggar ketentuan tersebut," ujarnya, Jumat (27/12).

Dia menambahkan, KSOP dan Dinas Perhubungan harus menggandeng aparat kepolisian untuk melakukan pengecekan langsung saat terjadi lonjakan penumpang di dermaga-dermaga pintu masuk ke Kepulauan Seribu.

"Petugas KSOP harus tegas melarang kapal beroperasi apabila menemukan pelanggaran dan tidak memenuhi standar keselamatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kapal Angkutan Lebaran Dihimbau Utamakan Keselamatan Penumpang

Kapal Angkutan Lebaran Diimbau Utamakan Keselamatan Penumpang

Senin, 13 Mei 2019 1735

Wajah Baru Transportasi Pulau Seribu

Asyik, Kini ke Kepulauan Seribu Semakin Mudah

Selasa, 02 Juli 2019 7268

Sudinhub Lakukan Pengawasan Kelengkapan Kapal

Sudinhub Pulau Seribu Lakukan Pengawasan Kelengkapan Kapal

Kamis, 28 Februari 2019 2148

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11000

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 883

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 716

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 721

Seleksi Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo

Animo Pelatihan Bahasa Jepang di PPKPI Pasar Rebo Tinggi

Senin, 19 Januari 2026 654

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks