720 Lampu PJU Baru Dipasang di Kecamatan Pulogadung

Jumat, 08 November 2019 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 15189

720 Lampu PJU Baru Dipasang di Kecamatan Pulogadung

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Perindustrian dan Energi (Sudin PE) Jakarta Timur memasang 720 unit lampu penerangan jalan umum (PJU) baru. 

Dari rencana 720 titik lampu PJU baru, saat ini kami telah memasang 520 lampu,

Pantauan di lapangan, pemasangan lampu baru dilakukan seperti Jl Jati Seroja, Jl Jati Anggrek, dan Jl Jati Bluntas, Jl Jati Mawar, dan Jl Jati Kenanga.

Kepala Seksi Pencahayaan Kota Sudin PE Jakarta Timur, Mohammad Yusuf Rosyid mengatakan, pemasangan lampu baru ini menyebar di tujuh kelurahan yang ada di Kecamatan Pulogadung.

Pemasangan ratusan lampu PJU ini merupakan tindak lanjut aspirasi warga yang disampaikan melalui Musrenbang maupun reses anggota dewan.

"Dari rencana 720 titik lampu PJU baru, saat ini kami telah memasang 520 lampu," ujar Yusuf, Jumat (8/11).

Ditambahkan Yusuf, pemasangan lampu itu ditargetkan akan rampung pada awal Desember.

Ketua RT 04/04 Kelurahan Jati, Agus Welly mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada jajaran Sudin PE Jakarta Timur yang telah melakukan pemasangan lampu baru PJU.

"Dengan penambahan lampu PJU ini warga akan semakin aman dan nyaman dalam beraktivitas di malam hari," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
 7.732 Tiang PJU Baru Mulai Dipasang di Jaktim

Sudin PE Jaktim Target Rampungkan Pemasangan 7.732 Tiang PJU

Jumat, 04 Oktober 2019 4236

Sudin PE Jaktim Tambah Pencahayaan di Jl Kalimalang

Sudin PE Jaktim Tambah Pencahayaan di Jl Raya Inspeksi Kalimalang

Jumat, 31 Mei 2019 2030

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 843

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1339

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1723

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 734

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1209

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks