Menyantap Soto Betawi Terenak di Setu Babakan

Minggu, 20 Oktober 2019 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: F. Ekodhanto Purba 5836

 Kuah Santan Jadi Pembeda Soto Betawi Warung Rafly

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Kuahnya yang kental dan mengandung rasa pedas asam, membuat Soto Betawi Warung Rafly menjadi salah santapan terenak yang bisa Anda jumpai di kawasan Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan. 

Proses pengeloahannya memang lama, tapi dagingnya lebih empuk, rempahnya lebih terasa dan kuahnya lebih kental dan pembeli lebih puas,

Nuraini (50) pemilik warung mengatakan, secara keseluruhan bahan-bahan membuat soto Betawi ini sama dengan bahan membuat soto pada umumnya. 

Misalnya, daging sapi, santan kelapa, kentang, tomat, daun bawang, garam, merica, jeruk nipis dan sedikit dicampur bumbu penyedap, emping dan bahan-bahan lainnya. 

Bedanya terletak pada kuahnya yang kental serta proses pembuatannya yang memakan waktu tidak sebentar. 

Kuah kental tersebut dibuat dari kelapa yang agak tua dan diolah dengan sedikit air serta dicampur rempah-rempah. 

"Proses pengeloahannya memang lama, tapi dagingnya lebih empuk, rempahnya lebih terasa dan kuahnya lebih kental dan pembeli lebih puas," ujar Nuraini, Minggu (20/10).

Dijelaskan Nuraini, soto Betawi yang dijual harganya masih bersahabat dengan kantong, yakni Rp 20 ribu per porsi.

Pemilik warung yang juga warga asli Betawi dan tinggal di Jl Perikanan, RT 03/08, Kelurahan Srengseng, Jagakarsa ini kurang lebih sudah 15 tahun berjualan soto Betawi di kawasan Setu Babakan.  

"Saya yakin, meski sekarang banyak kuliner baru, santapan nusantara seperti soto Betawi ini masih memiliki banyak peminat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Festival Kuliner & Budaya Betawi Digelar Akhir Pekan ini

Festival Kuliner dan Budaya Betawi Bakal Digelar di Rumah Si Pitung

Selasa, 20 Maret 2018 2903

 Yuk, Icip Aneka Kuliner Halal Food Festival di JMF

Yuk, Icip Aneka Kuliner Halal Food Festival di JMF

Sabtu, 31 Agustus 2019 1811

125 Anak Ramaikan Festival Seni dan Kuliner Rawa Badak Selatan

125 Anak Ramaikan Festival Seni dan Kuliner Rawa Badak Selatan

Selasa, 15 Oktober 2019 2121

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1466

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1559

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 593

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 485

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1121

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks