Betonisasi 107 Jalan Lingkungan di Jakut Ditarget Rampung Desember

Senin, 30 September 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2326

 Betonisasi 107 Jalan di Jakut Rampung Desember

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Betonisasi 107 jalan lingkungan di enam wilayah kecamatan yang sedang dikerjakan Suku Dinas Bina Marga Jakarta Utara, ditargetkan bakal rampung Desember mendatang.

Betonisasi ini sebagi tindaklanjut usulan warga di Musrenbang 2018 lalu,

Kepala Seksi Pemeliharaan Jembatan dan Jalan SDBM Jakarta Utara, Ujang Royani mengatakan, pelaksanaan perbaikan dimulai dari awal September ini. Masing-masing lokasi jalan memiliki lebar dan panjang bervariasi dengan ketebalan betonisasi sekitar 25 sentimeter.

"Betonisasi ini sebagi tindaklanjut usulan warga di Musrenbang 2018 lalu. Mereka minta peningkatan lantaran jalannya kerap terendam dan rusak," katanya, Senin (30/9).

Dijelaskan Ujang, dari 107 ruas jalan lingkungan yang dibetonisasi sebanyak 15 lokasi di Kecamatan Penjaringan, 13 di Kecamatan Pademangan, 40 di Kecamatan Tanjung Priok, 14 di Kecamatan Koja, 10 di Kecamatan Kelapa Gading dan 15 di Kecamatan Cilincing.

Dilanjutkan Ujang, pelaksanaan pengerjaan melibatkan asistensi dan pengawasan dari Tim Pengawal dan Pengaman Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D) Kejaksaan Negeri Jakarta Utara, mulai dari tahap perencanaan hingga rampung.

"Total luasan keseluruhan mencapai sekitar 161.474 meter persegi. Target kita pertengahan Desember ini rampung," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Komisi D Dukung Rencana Betonisasi Jalan di Jakpus

Komisi D Dukung Rencana Betonisasi Jalan di Jakpus

Kamis, 04 April 2019 1559

Sudin Bina Marga Jakpus Akan Lakukan Pengerjaan Konstruksi Beton di 17 Lokasi

17 Jalan di Jakpus akan Dibetonisasi Tahun Ini

Selasa, 26 Februari 2019 1872

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308203

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196656

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik