Si Mas Gesit Raih Top 99 Inovasi Pelayanan Publik

Senin, 22 Juli 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 6609

Si Mas Gesit Raih Top 99 Inovasi Pelayanan Publik

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Si Mas Gesit yang merupakan akronim Sistem Manajemen Administrasi Kependudukan Berbasis Informasi Elektronik dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta berhasil meraih Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2019.

 Kita syukuri dan menjadi pemacu,

Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta, Dhany Sukma mengatakan, inovasi ini hadir untuk memberikan kemudahan pelayanan bagi masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan berbasis teknologi dan informasi (TI).

Dhany menjelaskan, terdapat enam pelayanan yang bisa diajukan masyarakat melalui aplikasi Si Mas Gesit yakni, pengurusan KTP Elektronik (KTP-el), Kartu Identitas Anak (KIA), Kartu Keluarga (KK), pindah dalam DKI, pindah datang luar DKI, dan pindah datang dalam DKI.

"Prestasi ini harus kita syukuri dan menjadi pemacu untuk berlomba-lomba melakukan inovasi layanan yang bermanfaat bagi masyarakat," ujarnya, Senin (22/7).

Dhany menjelaskan, inovasi Si Mas Gesit ini merupakan bentuk kolaborasi Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) Dukcapil Kelurahan dengan masyarakat komunitas lokal untuk meningkatkan pelayanan dokumen kependudukan dan pencatatan sipil.

"Basis pelayanan Dukcapil sudah menggunakan teknologi informasi secara sistem dan terintegrasi dengan perangkat daerah lainnya," terangnya.

Menurutnya, saat ini Si Mas Gesit telah diterapkan di Kelurahan Cipedak dan Tanjung Barat. Kemudian, dalam waktu dekat akan direaplikasi di Kelurahan Pondok Pinang dan Rawa Buaya.

"Saat ini masih dalam tahap proses kloning. Pengembangannya akan ada di kelurahan," ungkapnya.

Ia menambahkan, mulai dari Kasatpel Kelurahan, Kasektor Kecamatan, dan jajaran di level Suku Dinas  dan Dinas perlu melakukan terobosan dan inovasi tanpa henti.

"Dinas Dukcapil membuka dan memberikan ruang untuk mengekspresikan inovasi yang dimiliki. Mudah-mudahan untuk menghadapi penilaian inovasi periode berikutnya sudah kita siapkan proposal inovasi yang lain," tandasnya.

Untuk diketahui, penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2019 diserahterimakan langsung dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Syafruddin kepada Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah di di Semarang, Jawa Tengah, pada Kamis (18/7) malam.

Selain Si Mas Gesit, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta meraih satu penghargaan lain melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dengan inovasi Telor Dadar 112  yang merupakan akronim dari telepon orang dalam kedaruratan 112.

BERITA TERKAIT
DKI Raih Penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik

Pemprov DKI Raih Penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik

Jumat, 19 Juli 2019 4114

Layanan Telor Dadar 112 Raih Penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik

Layanan Telor Dadar 112 Raih Penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik

Jumat, 19 Juli 2019 7789

PTSP Goes to Mall Masuk Top 99 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik

PTSP Goes to Mall Masuk Top 99 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik

Senin, 25 Juni 2018 3582

PAM Jaya-Palyja DKI Raih TOP 99 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik

PAM Jaya-Palyja Raih TOP 99 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik

Jumat, 21 September 2018 4862

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308229

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284406

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik