Sudin PPAPP Tekankan Pentingnya Perlindungan Terhadap Anak dan Perempuan

Kamis, 20 Juni 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Toni Riyanto 5275

 105 Warga Antusias Ikuti Penyuluhan Kekerasan Perempuan dan Anak

(Foto: Maulana Khamal Macharani)

Suku Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Perempuan dan Pengendalian Penduduk (Sudin PPAPP) Jakarta Pusat menyelenggarakan penyuluhan tentang pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak.

Pentingnya perlindungan terhadap anak dan perempuan,

Pantauan beritajakarta.id, kegiatan yang berlangsung di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) MH Thamrin, Kelurahan Kenari, Senen, Jakarta Pusat, tersebut diikuti sebanyak 105 warga. Bertindak sebagai narasumber utama adalah Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak, Arist Merdeka Sirait.

Kepala Sudin PPAPP Jakarta Pusat, Erma Suryani mengatakan, penyuluhan ini merupakan bentuk implementasi dari progran Kebijakan Stategis Daerah (KSD) yang akan terus bergulir hingga Agustus 2019.

"Kami juga melakukan penyuluhan di 310 sekolah. Kami ingin masyarakat semakin sadar pentingnya perlindungan terhadap anak dan perempuan," ujarnya, di lokasi acara, Kamis (20/6).

Sementara, Dahlia, warga RT 08/01 Kelurahan Kramat menuturkan, melalui penyuluhan ini warga mendapatkan banyak pengetahuan berbagai bentuk jenis kekerasan terhadap anak dan perempuan serta cara untuk menghindarinya.

"Kami diberikan 10 materi mengenai hak-hak anak serta pengertian bentuk-bentuk tindak kekerasan terhadap anak dan perempuan," terangnya.

Peserta lainnya, Herliana dari Kelurahan Kenari sangat mengapresiasi adanya penyuluhan tersebut sehingga pengetahuan dan wawasan warga semakin bertambah.

"Kami juga diinformasikan mengenai langkah-langkah pengaduan serta upaya penyelesaian kasus  kekerasan pada anak dan perempuan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ketua TP PKK DKI Jakarta Kunjungi RPTRA Pintu Air

Fery Farhati Kunker ke Pasar Baru

Kamis, 25 April 2019 1801

OTT Sampah di HBKB Sudin LH Utamakan Penyuluhan

Sudin LH Jakpus Beri Pembinaan Kepada Pengunjung HBKB

Minggu, 01 April 2018 1694

 Puskesmas Kecamatan Ciracas Gelar Peringatan Hari TBC

Puskesmas Kecamatan Ciracas Gelar Peringatan Hari TBC Sedunia

Sabtu, 30 Maret 2019 3672

30 Orang Wali Murid PAUD Madusela Diberikan Penyuluhan Holistik Integratif

Orang Tua Murid BKB PAUD Madusela Diberi Penyuluhan Holistik Integratif

Selasa, 14 Mei 2019 3564

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1945

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 875

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1367

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1757

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 781

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks