Sosialisasi Kependudukan Diadakan di Kelurahan Pasar Baru

Selasa, 18 Juni 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Toni Riyanto 1629

Sosialisasi Kependudukan Diadakan di Kelurahan Pasar Baru

(Foto: Maulana Khamal Macharani)

Sosialisasi pendataan penduduk pasca Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah diselenggarakan di Kelurahan Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Terdata dan tertib administrasi kependudukan

Lurah Pasar Baru, Agus Yahya mengatakan, sosialisasi diikuti oleh pengurus RT/RW, Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK), dan Dasawisma.

"Kami ingin pendatang baru di wilayah kami betul-betul terdata dan tertib administrasi kependudukan," ujarnya, Senin (17/6) malam.

Agus menjelaskan, nantinya Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Pusat akan menyiapkan formulir bagi penduduk non-permanen yang harus diisi oleh warga pendatang baru.

"Warga non-permanen akan dibuatkan Surat Keterangan Domisili Sementara atau SKDS," terangnya.

Ia berharap, melalui sosialisasi kependudukan ini, seluruh warga pendatang baru di wilayahnya bisa mengikuti peraturan kependudukan dengan seksama, mulai dari pencantuman  Nomor Induk Kependudukan (NIK) hingga maksud dan tujuan datang ke Jakarta. 

"Pendataan penduduk juga memiliki arti penting untuk meminimalisir terjadinya masalah-masalah sosial," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas Dukcapil Akan Lakukan Pendataan Penduduk Nonpermanen

Dinas Dukcapil Bakal Buatkan SKDS Bagi Warga Non-permanen

Selasa, 11 Juni 2019 7080

 Anies Imbau Warga Pendatang Urus Dokumen Kependudukan

Anies Minta Pendatang Baru Taat Administrasi Kependudukan

Senin, 10 Juni 2019 2775

5.061 Pelajar Sudah Lakukan Perekaman KTP Elektronik

5.061 Pelajar Sudah Lakukan Perekaman KTP Elektronik

Senin, 13 Mei 2019 2621

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2039

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 890

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1370

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1761

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 787

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks