Posyandu dan Posbindu Digelar di RPTRA Mustika Cideng

Selasa, 16 April 2019 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Andry 2810

Posyandu dan Posbindu digelar di RPTRA Mustika Cideng

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Pengelola Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Mustika Cideng hari ini menggelar Pos Pelayanan Keluarga Berencana Kesehatan Terpadu (Posyandu) dan Pos Pembinaan Terpadu untuk Penyakit Tidak Menular (Posbindu).

Posyandu diikuti 20 balita. Sementara Posbindu 21 orang,

Pengelola RPTRA Mustika Cideng, Yani Mailani mengatakan, kegiatan ini diikuti warga RW 11 yang tinggal di sekitar RPTRA. Sasaran kegiatan Posyandu merupakan balita usia 0-5 tahun. Sementara Posbindu untuk warga usia 15 tahun hingga lanjut usia (lansia).

"Posyandu diikuti 20 balita. Sementara Posbindu 21 orang," ujarnya di RPTRA Mustika Cideng, Jakarta Pusat, Selasa (16/4).

Ia menyebutkan, layanan Posyandu dan Posbindu di RPTRA Mustika Cideng ini digelar setiap satu bulan sekali tanpa pungutan biaya. Dalam layanan Posyandu,  warga bisa langsung mengecek kesehatan balitanya.

"Bagi lansia bisa memeriksakan kesehatannya di Posbindu," sambungnya.

Menurut Yani, setiap kegiatan Posyandu dan Posbindu digelar di RPTRA ini selalu mendapat respons positif dari warga.

"Antusiasmenya bagus. Banyak juga peminatnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Layanan Kesehatan Posbindu Makin Dirasakan Manfaatnya

Layanan Kesehatan Posbindu Makin Dirasakan Manfaatnya

Selasa, 12 Maret 2019 2264

Layanan Kesehatan Posbindu Gencar Diadakan di Kelurahan Tanah Tinggi

Kelurahan Tanah Tinggi Miliki 14 Posbindu

Selasa, 09 April 2019 2430

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 943

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1105

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 589

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 938

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 758

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks