200 Pengemudi KWK di Jakut Ikut Pembinaan Standar Layanan

Selasa, 15 Januari 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1872

 200 Pengemudi KWK di Jakut Ikuti Pembinaan Standar Layanan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebanyak 200 pengemudi Koperasi Wahana Kalpika (KWK) di wilayah Jakarta Utara yang terintegrasi dengan program Jak Lingko, mengikuti pembinaan dan pelatihan standar pelayanan minimum (SPM) di Balai Yos Sudarso, Kantor Wali Kota, Selasa (15/1).

Termasuk bagaimana mengemudi dengan baik sehingga di wilayah Jakarta Utara bisa zero accident

Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Utara, Desi Putra menjelaskan, kegiatan pelatihan ini merupakan kerjasama Pemkot Jakut  bersama KWK, Transjakarta dan Dinas Perhubungan yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pramudi tentang menyelenggarakan layanan yang baik.

"Termasuk bagaimana mengemudi dengan baik sehingga di wilayah Jakarta Utara bisa zero accident," ujarnya.

Menurut Desi, perkembangan beberapa tahun ke depan mengindikasikan tren mayoritas masyarakat akan beralih menggunakan transportasi publik. Sebelum hal itu terjadi, Ia berharap pramudi sudah dipersiapkan memberikan dan memiliki standar layanan yang prima.

Direktur Operasional Transjakarta, Daud Joseph mengungkapkan, pembinaan digelar dengan metode dialog dan diskusi yang terbagi dalam dua sesi dan setiap sesi diikuti 100 pengemudi.

"Standar pelayanan minimum harus dipenuhi di antaranya cara mengemudi yang baik, potongan rambut, berseragam, atribut dan tak boleh membedakan layanan ke penumpang," katanya.

Dijelaskan Daud, kegiatan pembinaan ini merupakan yang pertama digelar di wilayah Jakarta Utara. Sedangkan di DKI Jakarta, pelatihan ini merupakan angkatan ke tiga.

"Hasil pembinaan ini akan jadi modal yang baik untuk memberikan pelayanan bagi pengguna," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pengemudi OK 05 Apresiasi Pemberlakuan OK OTRIP

Pengemudi KWK di Jakut Apresiasi Pemberlakuan OK OTrip

Kamis, 01 Maret 2018 2416

Delapan KWK Layani OK OTrip Pondok Labu-Lebak Bulus

Delapan KWK Layani OK OTrip Pondok Labu-Lebak Bulus

Senin, 19 Februari 2018 5559

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1189

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1071

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1571

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 846

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 562

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks