Kelurahan Rawa Badak Utara Adakan Kompetisi Mural

Selasa, 08 Januari 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2712

 Kelurahan Rawa Badak Utara Gelar Kompetisi Mural

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Kelurahan Rawa Badak Utara, Jakarta Utara, menggelar kompetisi mural di sepanjang tanggul Kali Sunter. Kegiatan yang bekerja sama dengan CSR perusahaan perminyakan nasional ini diikuti 10 tim.

Kita libatkan masyarakat menata lingkungan. Diharapkan mural ini bisa mendorong kreativitas anak muda

Lurah Rawa Badak Utara, Teguh Subroto mengatakan, kegiatan lomba bertujuan memperindah lingkungan sekaligus meminimalisir terjadinya aksi vandalisme.

"Kita libatkan masyarakat menata lingkungan. Diharapkan mural ini bisa mendorong kreativitas anak muda," ujarnya, Selasa (8/1).

Dijelaskan Teguh, lomba lukisan mural tersebut digelar sepanjang 50 meter dari total panjang tanggul Kali Sunter 1,2 kilometer yang berada di wilayah Rawa Badak Utara. Isi dari mural bertemakan kampanye ramah lingkungan, kampanye jalur pipa dan kampanye keselamatan berkendara.

BERITA TERKAIT
Mural Asian Para Games Hiasi Lima Jalan di Pejagalan

Mural Asian Para Games Hiasi Lima Jalan di Pejagalan

Rabu, 26 September 2018 2967

 RW 03 Manggarai Akan Dijadikan Kampung Warna Warni

Permukiman RW 03 Manggarai Bakal Dijadikan Kampung Warna Warni

Senin, 07 Januari 2019 3247

BERITA POPULER
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino memberi keterangan pers setelah Rapimgab

Wibi Berharap Pansus Hasilkan Perda yang Jadi Kebanggaan Jakarta

Jumat, 17 Oktober 2025 870

Personel Gabungan Bersihkan Tumpukan Sampah di Rawa Terate

Personel Gabungan Grebek Sampah di Rawa Terate

Kamis, 16 Oktober 2025 913

Gubernur  Pramono meresmikan pos pemadam kebakaran di Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan

Dibangun Tanpa APBD, Pos Damkar di Kebayoran Lama Utara Diresmikan

Senin, 13 Oktober 2025 1304

Uji coba wisata malam Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Sabtu (11/10)

Wisata Malam TMR Diminati Masyarakat

Senin, 13 Oktober 2025 1272

Jakarta Peringkat 18 Kota Paling Bahagia Dunia

Begini Respons Pramono Terkait Jakarta Masuk 20 Kota Paling Bahagia di Dunia

Senin, 13 Oktober 2025 1243

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks