Sampah di Malam Tahun Baru Turun Drastis

Selasa, 01 Januari 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1494

Sampah di Malam Tahun Baru Turun Drastis

(Foto: doc)

Sampah-sampah sisa perayaan malam tahun baru 2019 jauh menurun dibandingkan tahun lalu.

Kami mengapresiasi kepedulian warga yang telah membuang sampah di tempatnya

Kepala Dinas LH DKI Jakarta, Isnawa Adji menuturkan, sampah yang berhasil dibersihkan dari sejumlah lokasi pusat keramaian mencapai 327 ton. Sementara, pada tahun lalu sebanyak 780 ton.

"Usai perayaan pergantian tahun, kita langsung  mengerahkan petugas dan 50 road sweeper. Dipastikan, Jakarta sudah kembali bersih sejak pukul 04.00," ujarnya, Selasa (1/1).

Isnawa menjelaskan, dari hasil pembersihan, di kawasan Monas berhasil terkumpul sampah seberat 45 ton, Bundaran HI 22 ton, dan Jalan MH Thamrin mencapai 26 ton.

"Kita bersyukur, sampah tahun ini jauh berkurang. Banyak warga sudah mematuhi himbauan untuk menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya," kata Isnawa.

Ia menambahkan, proses pembersihan dapat dilaksanakan dengan cepat, karena sebelumnya petugas bersama komunitas masyarakat telah membagikan 10 ribu kantong sampah kepada para pedagang kaki lima dan meletakan ribuan dust bin di titik-titik keramaian.

"Kami mengapresiasi kepedulian warga yang telah membuang sampah di tempatnya. Itu sangat membantu petugas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
6.800 Petugas Bakal Dikerahkan Bersihkan Sampah Malam Tahun Baru

6.800 Petugas Bakal Dikerahkan Bersihkan Sampah Malam Tahun Baru

Jumat, 28 Desember 2018 2367

 Dinas LH Distribusikan Kendaraan Dinas Operasional

Dinas LH Distribusikan Kendaraan Dinas Operasional

Selasa, 18 Desember 2018 3980

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1214

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1094

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1598

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 601

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 850

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks