Dewan Kesenian Jakarta Gelar DKJ Fest 2018

Kamis, 18 Oktober 2018 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: F. Ekodhanto Purba 2463

Dewan Kesenian Jakarta Gelar DKJ Fest 2018

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Menjelang akhir tahun 2018, Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) menggelar rangkaian program kesenian yang dirangkum dalam 'DKJ Fest 2018'.

Festival ini mengusung keberagaman tema yang didukung dengan kedalaman konten

Program-program tersebut merupakan program unggulan kesenian dari seluruh komite yang ada di DKJ, yakni komite film, komite musik, komite sastra, komite seni rupa, komite tari, dan komite teater yang masing-masing akan mempersembahkan program unggulannya.

"Festival ini mengusung keberagaman tema yang didukung dengan kedalaman konten," ujar  Irawan Karseno, Ketua DKJ, Kamis (18/10)

Irawan berharap, program-program yang digelar dalam DKJ Fest 2018 dapat mendukung kegiatan serta pengembangan kehidupan kesenian di DKI Jakarta, yang sesuai dengan tugas dan fungsi sejak dibentuknya DKJ pada 7 Juni 1968 lalu.

Ditambahkan Irawan, DKJ Fest 2018 tetap berorientasi untuk mengawal kualitas kesenian di Indonesia khususnya di Jakarta. 

"Program-program yang sudah kami rancang untuk akhir tahun disatukan menjadi DKJ Fest 2018, sebagai pendekatan baru dalam mengelola program - program yang berkualitas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wagub Dukung Kegiatan yang Diinisiasi Dewan Kesenian Jakarta

Wagub Dukung Kegiatan yang Diinisiasi Dewan Kesenian Jakarta

Kamis, 08 Februari 2018 1973

Wagub Dukung Kegiatan yang Diinisiasi Dewan Kesenian Jakarta

Wagub Dukung Kegiatan yang Diinisiasi Dewan Kesenian Jakarta

Kamis, 08 Februari 2018 1973

Pengambilalihan TIM Masih Masih Diproses Pemprov DKI

Pengambilalihan TIM Masih Masih Diproses Pemprov DKI

Jumat, 05 Juni 2015 3462

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1139

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2828

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1005

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1505

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 818

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks