Sudin Bina Marga Jaksel Bangun Trotoar di Lima Titik

Senin, 17 September 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 6908

Sudin Bina Marga Bangun Tahun Ini Bangun Trotoar di Lima Titik

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan membangun trotoar di lima titik ruas jalan yang berada di lima kecamatan yang ada di Jakarta Selatan pada tahun ini.

Kelima titik itu antara lain, Jalan Wijaya hingga - Joko Sutono (Kebayoran Baru), Jalan Wijaya Kusuma (Cilandak), Jalan Lenteng Agung (Jagakarsa), Jalan Tebet Utara I (Tebet), Jalan Warung Jati Barat (Pasar Minggu)

Kepala Seksi Perencanaan Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Rifki Rismal mengatakan, pembangunan trotoar yang menggunakan pagu anggaran sebesar Rp 30 miliar tersebut dirancang agar lebih ramah disabilitas. Total panjang trotoar di kelima titik ini kurang lebih lima kilometer.

“Kelima titik itu antara lain, Jalan Wijaya hingga - Joko Sutono (Kebayoran Baru), Jalan Wijaya Kusuma (Cilandak), Jalan Lenteng Agung (Jagakarsa), Jalan Tebet Utara I (Tebet), Jalan Warung Jati Barat (Pasar Minggu),” tuturnya, Senin (17/9).

Dijelaskan Rifki, pembangunan meliputi pembuatan manhole atau boks untuk utilitas dan mengganti tutup manhole untuk saluran dari bahan beton ke bahan sejenis fiber, pembuatan pot tanaman, dan pembuatan tempat untuk tiang lamp Penerangan Jalan Umum (PJU), pembuatan saluran, hingga pemasangan ubin pengarah.

Selain ramah disabilitas, trotoar ini juga akan tersedia taman kecil yang pembangunannya bekerjasama dengan Dinas Bina Marga dan Sudin Kehutanan.

"Pembangunan menggunakan pihak ketiga melalui lelang e-catalog dan ditargetkan akan rampung pada November mendatang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Trotoar di Jalan Johar Baru Dilakukan Perbaikan

Trotoar di Kawasan Johar Baru Diperbaiki

Kamis, 13 September 2018 4188

Dinas Bina Marga Renovasi JPO Jalan Yos Sudarso

Dinas Bina Marga Perbaiki JPO Jalan Yos Sudarso

Senin, 03 September 2018 5306

 Petugas Gabungan Tertibkan PKL di Trotoar Jalan Kalilio

Petugas Gabungan Tertibkan PKL di Trotoar Jalan Kalilio

Jumat, 31 Agustus 2018 2935

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1894

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 875

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1367

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1757

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1237

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks