Normalisasi Saluran Air di Jati Pulo Dikebut

Jumat, 07 September 2018 Reporter: Folmer Editor: Andry 4123

Sudin SDA Jakbar Kebut Normalisasi Saluran Air di Jatipulo

(Foto: Folmer)

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat hingga saat ini terus mengebut pengerjaan normalisasi saluran air di Jalan Semangka II, Jati Pulo, Palmerah. 

Pengerjaan normalisasi saluran ditargetkan rampung dalam kurun waktu 1,5 bulan ke depan

"Pengerjaan normalisasi saluran ditargetkan rampung dalam kurun waktu 1,5 bulan ke depan. Minimal seluruh u-ditch telah terpasang," ujar Ciko Tricanescoro, Kepala Seksi Pembangunan dan Peningkatan Sistem Pengendalian Banjir, Air Baku, Bersih dan Limbah Sudin SDA Jakarta Barat, Jumat (7/9).

 

Ia mengatakan, pengerjaan normalisasi di Jalan Semangka II, Jati Pulo, Palmerah yang dimulai sejak sepekan lalu masih dalam tahap pembongkaran saluran air. "Pengerukan saluran air yang saat ini berjalan sepanjang sekitar 90 meter," katanya.

Menurut Ciko, pengerukan saluran yang dikerjakan ini sedikit banyak telah menyebabkan aktivitas warga Jalan Semangka II terganggu.

"Kami tetap komitmen untuk merampungkan normalisasi saluran air secepat mungkin," ungkapnya. 

Ia menjelaskan, saluran air di Jalan Semangka II, Jati Pulo rencananya dinormalisasi sepanjang 900 meter persegi dan lebar 60 sentimeter yang terhubung dengan saluran PHB eksisting. 

"Normalisasi saluran air ini merupakan aspirasi warga untuk menyelesaikan genangan yang kerap terjadi di Jalan Semangka," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Dua Sungai di Jakbar Dipasang Sheetpile

Pemkot Jakbar Normalisasi Sungai dan Saluran

Rabu, 29 Agustus 2018 3394

Pompa Air Waduk Bojong Bakal Direvitalisasi

Pompa Air Waduk Bojong Bakal Direvitalisasi

Sabtu, 07 Juli 2018 3237

 Sudin SDA Jakbar Komitmen Tuntaskan Penahanan Genangan di Jalan Patra

Pemkot Jakbar Fokus Tuntaskan Genangan di Jl Patra

Kamis, 05 Juli 2018 3109

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1505

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1593

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 703

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 608

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1144

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks