Komisi E Dukung Sejumlah Sekolah Diliburkan Saat Asian Games

Selasa, 14 Agustus 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 3177

Komisi E Dukung Kebijakan Meliburkan Sejumlah Sekolah Saat Asian Games

(Foto: Oki Akbar)

Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta mendukung kebijakan Gubernur DKI,  Anies Baswedan yang meliburkan sejumlah sekolah saat perhelatan Asian Games.

Karena ini menyangkut kepentingan nasional yang harus didahulukan. Jadi kita harus dukung penuh kebijakan Gubernur

"Karena ini menyangkut kepentingan nasional yang harus didahulukan. Jadi kita harus dukung penuh kebijakan Gubernur," ujar Ramly Muhammad, Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta, Selasa (14/8).

Ia berharap Dinas Pendidikan (Disdik) DKI dapat memanfaatkan momen libur sekolah ini dengan kegiatan pembangunan akhlak.

"Selama ini pembangunan karakter sudah sering dilakukan. Karena itu saya harap libur sekolah diisi dengan kegiatan pembangunan akhlak siswa," tandasnya.

Seperti diketahui, dalam Surat Edaran Dinas Pendidikan DKI Jakarta, ada 34 sekolah yang diliburkan karena beririsan langsung dengan rute parade atlet Asian Games.

Puluhan sekolah tersebut mayoritas juga berada di dekat dan lintasan para atlet menuju venue. Di antaranya seperti, Sekolah Universa Kemayoran, Sekolah Jubile Kemayoran, SMA Negeri 24 Tanah Abang, Sekolah Global Sevila Pulomas, Lab School Rawamangun dan sejumlah sekolah lain di kawasan Ciracas, Jakarta Timur.

BERITA TERKAIT
Puluhan Ribu Warga - Pelajar di Jakbar Dikerahkan Sambut Kirab Obor Asian Games

5.000 Pelajar akan Meriahkan Pawai Obor Asian Games di Jakbar

Selasa, 14 Agustus 2018 2658

Komunitas Motor Ikut Ramaikan Torch Relay Asian Games di Jakbar

Komunitas Motor Ikut Ramaikan Torch Relay Asian Games di Jakbar

Senin, 13 Agustus 2018 1528

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2345

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 738

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1199

PPSU Kalibaru bersihkan material bangunan terdampak puting beliung

Pasukan Oranye Kalibaru Bersihkan Material Bangunan Terdampak Puting Beliung

Senin, 26 Januari 2026 386

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 767

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks